Kindang, (Humas Bulukumba) - Kamad dan guru-guru MIS As'adiyah Kindang, mengikuti kegiatan jalan santai Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama ke-77 yang diadakan oleh Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, tepatnya dikota Bantaeng pantai Seruni. Kamis (05/01/2023).
Kegiatan jalan santai ini diadakan dalam rangka memeriahkan Hari Amal Bakti (HAB) Ke 77 yang diselenggarakan secara rutin setiap tahunnya untuk menjaga kerukunan antar umat beragama. Kegitan jalan santai ini diikuti oleh seluruh jajaran Kementerian Agama Se Sulawesi Selatan.
Peserta yang mengikuti jalan santai ini terdiri dari Kamad, Guru, Penyuluh, KUA serta Mahasiswa yang berjumlah kurang lebih 1 jt peserta. Pada kegiatan jalan santai ini, Kanwil Kemenag Sul sel menyediakan hadiah doorprize dan hadiah utama Umrah, Motor, Sepeda dan beberapa hadiah lainnya.
Menurut salah seorang guru MIS As’Adiyah Kindang, dirinya sangat antusias mengikuti kegiatan jalan santai ini, selain untuk menjaga kebugaran fisik, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi dan dibanjiri hadiah kupon doorprize.
“Meskipun kami dari guru-guru tidak ada yang berhasil mendapatkan doorprize tidaklah menjadi Masalah. Walaupun panas Matahari kita jalani saja, penuh dengan semangat sesuai dengan warna baju yang dikenakan yaitu warna abu-abu”. Ujar Mihrah
“Syukur Alhamdulillah Meskipun kami tidak mendapatkan doorprize pada perayaan jalan santai ini tidak jadi masalah, kerena sebenarnya tujuan kami mengikuti jalan santai ini hanya untuk memeriahkan Hari Amal Bakti kemenag yang ke 77 sekaligus untuk mempererat silaturrahmi atas sesama jajaran di lingkungan kemenag se Sulawesi Selatan,” ungkap Rezki, Kamad MIS As'adiyah Kindang. (Mhr/Ady)