Sinjai Utara (Humas Sinjai) - Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam (Kasi PAIS) Kantor Kementerian Agama Kab. Sinjai (Kemenag Sinjai) H. Roslan menjadi pembawa hikmah pada kegiatan majelis taklim di Aula M adrasah MTsN 1 Sinjai, Jumat (18/2/2022)
Setiap bulannya pada Jumat minggu ketiga, MTsN 1 rutin melaksanakan Kegiatan majelis taklim. Kegiatan yang bertujuan memupuk silaturahmi antara tenaga pendidik dan tenaga kependidikan beserta orang tua/wali peserta didik.
Sebelum memasuki materi ceramahnya, Roslan mengungkapkan, untuk melangitkan doa ditengah musibah yang menimpa negeri kita.
Dalam ceramahnya Roslan membwa pesan tentang pentingnya istighfar dalam kehidupan sehari-hari. Ada banyak manfaat ketika kita selalu melafaskan istighfar.
"Istighfar dapat mempermudah segala urusan, serta dapat membuka pintu-pintu rezeki" UngkapnyaÂ
Dibagian akhir ceramahnya, Roslan berpesan untuk kembali memakmurkan Mesjid, dengan memakmurkan Mesjid Insya Allah jemaahpun akan makmur. Katanya (ASA/Fhay)