Kasi PD Pontren dan Operator EMIS Kemenag Parepare Ikuti Workshop Jurnalistik dan Pengelolaan Bantua

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar, (Inmas Parepare) – Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan melalui Bidang Pendidikan Diniyah (PD) Pondok Pesantren (Pontren) menggelar Workshop Jurnalistik dan Pengelolaan Bantuan Pendidikan Keagamaan Islam, berlangsung selama 3 hari (29 – 31 Mei 2018).

Workshop yang digelar di Hotel Ibis Makassar ini di hadiri 114 peseta yang terdiri dari seluruh Kasi PD Pontren, Pimpinan Pondok Penerima Bantuan dan Operator EMIS Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan.

Adapun peserta dari Kemenag Kota Parepare adalah Kepala Seksi (Kasi) PD Pontren, Hamka S. Pd dan Operator EMIS PD Pontren Kemenag Parepare, Abul Khaer.

Kegiatan ini dibuka oleh Pelaksana Tugas (Plt) Kakanwil Kemenag Sulsel, H. Iskandar Fellang.

Dalam sambutannya, dia menyemangati para Operator EMIS untuk menjadi pewarta di seksinya, sehingga lembaga di bawah naungan Kemenag bisa dikenal lewat peran media.

Lebih lanjut. dia menyampaikan kepada lembaga agar menjadikan pewarta sebagai "darling" sehingga kegiatan-kegiatan yang ada di lembaga bisa cepat termuat di media.

Sementara itu Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) Kanwil Kemenag Sulsel, H. Fathurrahman saat  menyampaikan materinya, berpesan agar Operator EMIS bisa meliput kegiatan-kegiatan PD Pontren, utamanya bantuan-bantuan yang disalurkan lewat PD Pontren sebagai bentuk laporan terbuka.

Selanjutnya, dia juga menyampaikan bahwa sudah ada 10 tenaga pengajar kitab gundul siap dikirim ke Pondok yang sama sekali tidak tersentuh pengajian kitab gundul.

Penyampaian Fathurrahman tentang kesiapan tenaga penagajar kitab gundul untuk dikirim ke Pondok sangat di apresiasi oleh Pimpinan Pondok yg hadir. "Saya sangat berharap bisa ada juga di pondok saya" ucap salah satu peserta menyampaikan keinginannya pada pak Fathurrahman.(abl/nb/arf) 


Daerah LAINNYA