Kasi Pendma Sinjai Tegaskan sidak dilakukan sebagai salah satu nilai disiplin kerja

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai Tengah, (Inmas Sinjai) -- Tim sidak Kemenag Sinjai beserta jajarannya melakukan inspeksi mendadak (sidak) di MTsN 3 Sinjai Kecamatan Sinjai Tengah Manimpahoi, Kamis (21/06)Kedatangan Tim Sidak yang terdiri dari Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kemenag Sinjai Dra Kamriati Anies M.Pd.I beserta Kepala Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kemenag Sinjai Akmaluddin S.Ag,M.Pd.I didampingi Inmas Kemenag Sinjai Arfain (Inmas Sinjai) disambut langsung Kepala MTsN 3 Sinjai Rudiyanto, S.Ag,M.Pd.I di ruang Kepala Madrasah.

Kamriati Anies sebagai Tim sidak Kemenag menegaskan sidak dilakukan sebagai salah satu cara menilai disiplin kerja pegawai pasca libur Hari Raya Idul Fitri 1439 H/2018 M, serta cuti bersama yang dilaksanakan 11 Juni s.d 20 Juni lalu bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Sinjai khususnya di MTsN 3 Sinjai Dari hasil sidak, ASN baik guru dan tanaga kependidikan di MTsN 3 semuanya hadir di madrasah dan tidak ada yang izin maupun sakit.

Kasi Pendma  mengapresiasi dan berterima kasih kepada semua guru dan tanaga kependidikan MTsN 3 Sinjai yang telah hadir dan beraktifitas sebagaimana biasa pasca liburan lebaran dan cuti bersama 1439 H/2018 M,Hasil sidak sangat memberikan hasil yang positif, seluruh pegawai baik ASN maupun honorer hadir di masing-masing tempat mereka bertugas. Hal ini menjadi nilai lebih karena tingkat kedisiplinan para pegawai tentu sudah sangat tinggi.

Sidak yang dilakukan ini rutin dilaksanakan pada tiap tahunnya, tentunya pasca cuti bersama Idul Fitri dengan tujuan agar seluruh pegawai yang bertugas di tempatnya masing-masing tidak ada yang menambah masa libur mereka. Sebab pemerintah melalui surat edaran yang dikeluarkan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.Kata Mantan Kamad Man 1 Sinjai

 Kamad Rudiyanto mengungkapkan terima kasihnya atas kedatangan Kasi Pendma dan PD.Pontren yang melakukan sidak di MTsN 3 Sinjai. “Sidak ini merupakan spirit dan motivasi bagi kami sebagai abdi Negara di lingkungan Kementerian Agama,”Imbuh Nya.(Fay/MF)


Daerah LAINNYA