Kasi Penmad Jadi Pembina Apel, Ini yang Disampaikan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Parepare, (Inmas Parepare) – Persiapan paling utama menyambut bulan suci Ramadhan adalah membersihkan hati dari segala kesalahan dan dosa.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Penmad), H. Andi Sjahrir saat bertindak sebagai Pembina Apel pada pelaksanaan Apel Pagi di Halaman Kantor Kementerian Agama Kota Parepare, Senin (7/5/2018).

Pada kesempatan ini juga dia menyampaikan hasil rapat dengan Kepala Kantor Kemenag Kota Parepare beserta para Pejabat Kemenag beberapa hari yang lalu tentang program kegiatan Amaliyah Ramadhan bagi ASN Kementerian Agama Kota Parepare.

“Ada 2 jenis Khatmul Qur’an yang akan dilakukan pada bulan Ramadhan nantinya, yaitu Khatam Qur’an secara berkelompok dan Khatam Qur’an secara perorangan. Jadi nantinya kita bisa menamatkan Al Qur’an sebanyak 2 kali selama Ramadhan”, katanya.

Selain itu, dia juga mengingatkan sebagai ASN Kementerian Agama supaya dalam membaca Al Qur’an usahakan untuk mengetahui artinya dengan membuka tafsir Qur’an. “Setelah mengetahui artinya, maka kita berusaha untuk mengamalkan apa yang telah kita baca dan pahami dari Al Qur’an”, lanjtnya.

"Dengan memperbanyak Amaliyah Ramadhan yang kita lakukan dalam bulan Ramadhan, itu sebagai latihan agar setelah bulan Ramadhan berlalu kita bisa menjadi orang-orang yang bertaqwa di mana perkataan sesuai dengan perbuatan", tutupnya.(nb)


Daerah LAINNYA