Kasubag TU Kemenag Selayar Cemas Pelajaran Agama Islam Terbaikan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Benteng (Inmas Selayar) Kasubag Tata Usaha H. Firman S.Ag.M.AP Kemenag Selayar mengapresiasi guru PAIS se-Kab. Kepulauan Selayar saat wakili Kepala Kantor H. Irfan Daming yang sedang dinas luar daerah. hal itu dikemukakan dalam arahannya  saat sosialisasi Pencairan TPG berdasar aplikasi SIAGA kemarin, Senin (18/3/19) di aula kantor.

“Atas nama Kepala Kantor saya memberikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada bapak ibu guru pendis yang telah melaksanakan tugasnya membimbing anak-anak bangsa untuk senantiasa taat menjalankan perintah agama.” sambut  Firman.

Di saat yang sama, Kasubag TU menceritakan tentang sebuah tayangan di salah satu stasiun televisi, yang mana di dalam video tersebut menayangkan beberapa siswa sedang diwawancarai tentang rukun Islam dan rukun iman. Ironisnya siswa SMP pada tayangan berdurasi kurang dari 10 menit itu tidak hafal rukun-rukun yang dipertanyakan, bahkan ada yang mengucapkan tidak sesuai urutan. Ini membuktikan bahwa pelajaran agama kadang terabaikan.

Beliau berharap kepada guru-guru PAIS untuk lebih memperhatikan dan memperdalam konsep-konsep pelajaran agama pada siswanya supaya hal serupa tidak terjadi di Kab. kepulauan Selayar.

“Tolong  bapak ibu, ini memprihatinkan walaupun kedengarannya sepele tapi sangat berisko, ini tugas kita bagaimana caranya kita tanamkan konsep-konsep pelajaran agama kepada anak-anak kita, tidak usah jauh berangan-angan kalau pelajaran dasar saja mereka lupa.” Pinta beliau (an’s/wrd)


Daerah LAINNYA