Maros (Humas Maros)-Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kantor Kementerian Agama (Kasubbag TU Kemenag) Kabupaten Maros H. Abd. Kadir, membuka secara resmi asesmen MA Darussalam Barandasi , Kecamatan Lau.
Prosesi pembukaan berlangsung dengan apel pagi di lapangan madrasah. Hadir pula para guru dan siswa peserta asesmen.
Berdasarkan penyampaian Kepala MA Darussalam Barandasi Mernawati, bahwa jumlah peserta asesmen yang berbasis android ini berjumlah 65 siswa.
“Dalam suasana yang penuh harap ini, marilah kita bersama-sama mendukung kelancaran proses asesmen ini, demi terwujudnya pendidikan Islam yang berkualitas dan berdaya saing di MA Darussalam Barandasi,” kata Mernawati, Senin (18/3/2024).
“Semoga upacara pembukaan AMBK (Asesmen Madrasah Berbasis Komputer) ini menjadi awal yang baik bagi perjalanan pendidikan yang lebih baik di masa depan. Sebagai bagian dari upaya yang transparan dan akuntabel.”
Proses asesmen, lanjut Mernawati dilakukan secara teliti dan obyektif, dengan mengacu pada standar yang telah ditetapkan.
“Dengan demikian, hasil asesmen ini diharapkan dapat memberikan gambaran yang jelas mengenai capaian dan tantangan yang dihadapi oleh MA Darussalam Barandasi dalam penyelenggaraan pendidikan Islam berkualitas,” tutupnya. (Ratna/Ulya)