Bulukumba, (Humas Bulukumba) – Jumat, 11/11/2022 RA.Melati Salu-salu menggelar kegiatan senam sehat yang dilaksanakan setiap hari Jumat, bersama guru dan seluruh peserta didik RA.Melati Salu-salu.
Kegiatan senam ini dilaksanakan sebelum jam pelajaran pertama dimulai, bertempat di halaman RA.Melati Salu-salu yang terletak di desa Dwitiro, Kecamatan Bontotiro.
Kegiatan senam ini dipandu langsung oleh guru di RA Melati Salu-salu, yaitu Andi Erna, dan Juhaedah bersama Sitti Rosma selaku Kepala RA. Pada peserta didik begitu bersemangat mengikuti senam sehat tersebut.
Sitti Rosma, selaku Kepala RA.Mengungkapkan bahwa kegiatan senam ini rutinitas setiap Jumat pagi, agar badan menjadi sehat, sehingga anak-anak menjadi fokus dalam belajar.
“Setiap hari Jumat kita senam sehat bersama di sini menggelar kegiatan Senam pagi itu sangat bermanfaat untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan anak,"ujarnya.
Sementara orang tua peserta didik sangat mengapresiasi kegiatan ini, mereka menyambut baik kegiatan senam yang secara rutin dilakukan di RA tersebut, sebab sangat baik untuk kesehatan anak. (Incs/JSI)