Kemenag Kota Parepare Gelar Buka Puasa Bersama

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Parepare, (Inmas Parepare) – Memasuki hari ke-22 Ramadhan Tahun 1439H / 2018M, Keluarga Besar Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Parepare menggelar Buka Puasa Bersama yang dirangkaikan dengan Penyerahan secara simbolis Tunjangan Hari Raya (THR) Koperasi Ke Anggota Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Istiqamah dan Penyerahan Zakat kepada Mustahiq di Aula Kantor Kemenag Parepare, Kamis (7/6/2018).

Kegiatan yang dihadiri oleh ASN baik PNS maupun Tenaga Honorer di Lingkungan Kantor Kemenag Parepare ini merupakan agenda tahunan yang bertujuan untuk mempererat tali silaturrahim antar seluruh ASN/warga Kemenag Parepare.

Turut hadir pada Buka Bersama ini Ketua Dharma Wanita Kantor Kemenag Kota Parepare, Ny. Murni Husain.

Diawali dengan penyerahan THR Koperasi ke Anggota KPRI Istiqamah secara simbolis oleh Kepala Kantor Kemenag Parepare dan dilanjutkan dengan penyerahan Zakat kepada para Mustahik.

Selanjutnya Kepala Kantor Kemenag Parepare, Dr. H. Husain Abdullah membawakan Taushiyah menjelang buka puasa.

Dalam taushiyahnya, dia menyampaikan tentang kesederhanaan, termasuk dalam pelaksanaan buka puasa bersama saat ini yang dilaksanakan dengan penuh kesederhanaan, baik tempat maupun menu yang disediakan. Jadi intinya adalah bagaimana menjalin silaturrahim dalam kesederhanaan.

Acara ditutup dengan shalat magrib berjamaah di Aula Kantor Kemenag Parepare. (nb/arf)

 

 

 


Daerah LAINNYA