Kemenag Luwu Gelar Upacara Bendera Hari Kebangkitan Nasional

Upacara Harkitnas Tahun 2024

Belopa (Humas Luwu), Peringati Hari Kebangkitan Nasional ke 116 Tahun 2024, yang jatuh pada hari ini Senin (20/5/2024) dengan tema “Bangkit Untuk Indonesia Emas” Kantor Kementerian Agama Kabupaten Luwu menggelar Upacara Bendera,

Upacara Bendera dilakanakan di lapangan tennis indoor Kantor  Kemenag Luwu diikuti oleh Kepala Kantor, Plt. Kasubag Tata Usaha, beberapa Kepala Seksi dan Penyelenggara, beberapa Kepala Madrasah Negeri dan Swasta, Kepala KUA Belopa, Belopa Utara, Kamanre, Bajo dan KUA Kecamatan Suli, Pengaawas Madrasah, PAI dan Kristen, Ketua PKPP serta para pegawai dan staf.

Kepala Kantor Kemenag Luwu Drs. H. Nurul Haq, MH, selaku Inspektur Upacara dalam amanatnya membacakan pidato seragam Menteri Komunikasi dan Informatika RI mengatakan bahwa lahirnya organisasi Boedi Oetomo, yang di masa itu telah menumbuhkan bibit bagi cita-cita mewujudkan kemerdekaan Indonesia. Hari berdirinya Boedi Otomo inilah yang kelak menjadi simbol dari Hari Kebangkitan Nasional yang kita rayakan hari ini.

Boedi Oetomo menjadi awal mula tempat orang belajar dan berdebat tentang banyak hal, seperti pentingnya pendidikan barat bagi rakyat Hindia Belanda serta penyebaran pendidikan bagi seluruh lapisan masyarakat tanpa memandang priayi atau bukan. Dari sana timbul pula pemikiran tentang pentingnya memperluas keanggotaan yang mencakup seluruh rakyat Hindia Belanda.

Pendidikan yang hanya ditujukan pada priayi Jawa diperluas menjadi pendidikan untuk seluruh rakyat Bumiputera. Perjuangan memajukan kebudayaan Jawa diperluas menjadi perjuangan politik mengusir penjajahan Belanda. Perluasan dari cita-cita yang telah ditumbuhkan oleh Boedi Oetomo mencapai titik puncaknya pada proklamasi kemerdekaan. (Um/LiL)


Daerah LAINNYA