Kemenag Selayar Laksanakan Upacara 17 Agustus 2017

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Benteng,  (Humas Selayar) - Segenap Karyawan Karyawati baik Honorer, PTT serta murid Madrasah Tsanawiyah Nurul Yaqin lingkup Kantor Kementerian Agama Kab. Kepulauan Selayar ikut serta pada Pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke 72 Kamis Tanggal 17 Agustus 2017 bertempat di Halaman Kankemenag.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Kasubag. Tata Usaha Firman, S.Ag, M.AP, Komandan Upacara Sayuti Salam, S.Ag serta dihadiri Kasi PD Pontren Drs. H. Lanai Thalib, Kasi Pendidikan Madrasah Dra. Hj. Andi Nirmala, Para Pengawas, Kepala MAN Kepulauan Selayar Sofanul Hidayatullah, S.Ag, M.Ag serta Kepala MIN 4 Benteng Anwar, S.Ag.

Siswa Siswi MAN Kepulauan Selayar diamanahkan untuk mengibar Bendera Merah Putih pada momentum bersejarah Peringatan HUT RI ke 72 Tanggal 17 Agustus 2017. Mereka adalah Siswa Siswi MAN terbaik yang pada tahun lalu (2016) terpilih sebagai anggota PASKIBRA. Disamping itu pelaksanaan Upacara diiringi kolompok Drum Band dari MTs. Nurul Yaqin Benteng .

Dalam petikan Sambutan Gubernur Sulawesi Selatan yang dibacakan oleh Firman, S.Ag, M.AP bahwa melalui peringatan hari Proklamasi ini pula saya mengajak kita semua terutama pada Bupati/Walikota untuk lebih meningkatkan pencapaian sasaran program prioritas terutama pendidikan gratis, kesehatan gratis, bantuan bibit, bantuan modal usaha, bantuan paket peningkatan kualitas rumah rakyat miskin, boarding school, yang telah kita sepakati bersama demi peningkatan kesejahteraan masyarakat.

 Saya yakin dengan kebersamaan yang telah kita bangun dan kita jaga selama ini dan akan terus kita lanjutkan untuk mewujudkan visi Provinsi Sulawesi Selatan menjadi “Pilar Utama Pembangunan Nasional dan Simpul Jejaring Akselerasi Kesejahteraan Pada Tahun 2018.”

 Usai pelaksanaan Upacara pada Kankemenag, para Pegawai langsung menuju Lapangan Pemuda Benteng untuk mengikuti Upacara Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke 72. (ptg/arf)


Daerah LAINNYA