Kepala Kantor dan Kasubag TU Kemenag Kota Makassar Pantau Pelaksanaan Asesmen Madrasah

Makassar, HUMAS - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kota Makassar ​​​​Irman memantau pelaksanaan Asesmen Madrasah hari kedua di MTsN 2 Kota Makassar (12/4/23).

Di sela pemantauan kegiatan Asesmen Madrasah, H. Irman memotivasi peserta didik agar mengikuti ujian dengan baik dan menjawab semua soal dengan teliti agar memperoleh hasil yang sempurna.

Selain itu, H. Irman juga memastikan pelaksanaan Asesmen Madrasah tidak mengalami kendala, termasuk masalah jaringan. 

Lebih lanjut H. Irman menuturkan harapannya pada saat meninjau pelaksanaan Asesmen Madrasah di MTsN 2 Kota Makassar.

"Semoga bisa berjalan dengan baik sampai akhir asesmen nantinya dan para peserta didik bisa mendapatkan nilai yang maksimal,” harapnya.

Harapan serupa juga disampaikan oleh Kasubag TU Kemenag Kota Makassar, H. Abdul Rafik pada saat memantau pelaksanaan Asesmen Madrasah hari pertama di MTsN 2 Kota Makassar. 

"Semoga pelaksanaan asesmen ini berjalan dengan baik dan peserta didik mendapatkan hasil maksimal," harapnya.

Kepala MTsN 2 Kota Makassar, Kamaluddin melaporkan bahwa Asesmen Madrasah diikuti sebanyak 372 peserta yang pelaksanaannya berbasis online dengan menggunakan handphone. Siswa harus menyelesaikan 2 mata pelajaran dengan alokasi waktu 90 menit per mata pelajaran dalam sehari. Secara umum, siswa tidak mengalami kendala apapun, sehingga bisa mengerjakan semua soal dengan baik.


Daerah LAINNYA