Kepala Kantor Kemenag Sidrap Serahkan SK Honorer

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Pangkajene, (Humas Sidrap) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Sidrap menyerahkan secara langsung Surat Keputusan (SK) Pengangkatan Tenaga Honorer Lingkup Kementerian Agama Kab. Sidrap kepada 27 orang dihalaman kantor Kementerian Agama Kab. Sidrap pada Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih. Senin, 26 Februari 2018.

Tenaga Honorer yang menerima SK tersebut terdiri dari 6 orang Tenaga PTT, 3 orang tenaga Cleaning Cervice, SATPAM 3 orang, Sopir 2 orang, 9 Pramubakti lingkup Sekertariat, dan lingkup Seksi-seksi 6 orang pramubakti.

Dalam arahannya Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Sidrap mengatakan bahwa tenaga honorer harus meningkatkan kinerjanya, harus bersaing dengan pegawai ASN yang ada dalam hal menjalankan tugas serta meningkatkan kedisiplinan  dan menjalankan tugas sesuai tupoksi masing-masing.

Beliau juga menekankan agar Pegawai PNS yang direncanakan ini harus menjaga nama baik Kementerian Agama dan sebagai pelopor kedamaian. “Sebagai PNS yang direncanakan, kalian harus bekerja dengan baik loyal pada pimpinan dan loyal pada pekerjaan, bertanggung jawab dengan pekerjaan yang telah diberikan baik dari atasan langsung maupun bukan karena kinerja kalian bukan hanya dari apa yang kalian kerjakan tetapi juga etika dalam bersikap juga sebagai penilaian utama”, tandas H. Irman. (andina/arf)


Daerah LAINNYA