Pangkajene (Inmas Sidrap) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang H. Irman, S.Ag.,M.Si, kembali mengumpulkan para Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan untuk membahas tentang persiapan keberangkatan Jamaah Calon Haji Kabupaten Sidenreng Rappang tahun 2018. Selasa,17/07/18.
Dalam pertemuan tersebut dihadiri pula Kepala Subag TU, Penyelenggara Syariah dan staf Seksi Haji dan Umroh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang.
Selain pembahasan persiapan yang dilakukan oleh Kepala KUA pemberangkatan jamaah calon haji dari kecamatan masing-masing menuju tempat diadakannya pelepasan Jamaah oleh Pemerintah Daerah yakni di SKPD Sidrap, kesempatan itu pula Kepala Kantor menyerahkan Surat Keputusan kepada Kepala KUA Kecamatan Watang Pulu (Nurdin Sannu,S.Ag).
Surat Keputusan yang diberikan tersebut menyatakan bahwa Kantor Urusan Agama Kecamatan Watang Pulu telah berhasil meraih juara I tingkat Provinsi Sulawesi Selatan dalam Lomba KUA Teladan yang telah dilaksanakan pada tanggal 5 Juli 2018 yang lalu. Yang menandakan bahwa KUA Kecamatan Watang Pulu akan mewakili Provinsi Sulawesi Selatan ditingkat Nasional.
Harapan H. Irman sebagai Kepala Kantor Kemenag Sidrap agar KUA Kecamatan Watang Pulu tetap mempertahankan pelayanan bila perlu ditingkatkan karena penilaian lomba KUA sekarang ini dinilai dari pelayanan,yakni standar indeks kepuasan masyarakat dan inovasi, bukan lagi menilai bedasarkan standar pelayanan dan performa Kepala KUA.(andina)