Kepala MIN 3 Sinjai Hadiri Pertemuan K2M-MI

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai Selatan (Humas Sinjai) – Menindaklanjuti surat undangan Ketua Kelompok Kerja Madrasah (K2M) MI (Madrasah Ibtidaiyah) dengan nomor : 07/K2M.MI/03/2022 tertanggal 31 Maret 2022 perihal undangan rapat, Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 3 Sinjai, Masna Intan, hadir memenuhi undangan rapat yang digelar di MIN 4 Sinjai, Sabtu (2/4/2022).

Rapat yang digelar pukul 08.00 Wita ini, dihadiri oleh para Pengawas Madrasah tingkat MI Kab. Sinjai serta para Kepala Madrasah Ibtidaiyah se-Kab. Sinjai. Pelaksanaan rapat sehubungan dengan akan diadakannya Ujian Nasional (UN), Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional (UAMBN).

Menurut Masna Intan saat dikonfirmasi oleh Tim Humas via WhatsApp messenger, ada beberapa hasil keputusan hasil rapat K2M-MI terkait pelaksanaan UM (Ujian Madrasah) tahun 2022, diantaranya, pelaksanaan UM akan berlangsung mulai tanggal 9 s.d. 14 Mei 2022, pembuatan soal dikembalikan ke madrasah masing-masing dengan beracuan pada kisi-kisi soal, tulisnya.

Masna menambahkan bentuk soal yang digunakan pada pelaksanaan UM yaitu, pilihan ganda 25 (dua puluh lima) nomor dan uraian 5 (lima) nomor. Jadwal ujian dibuat oleh K2M-MI degan konsep, Senin (Al-Qur’an Hadist dan PKn), Selasa (Bahasa Indonesia dan Aqidah Akhlak), Rabu (Matematika dan Fiqih), Kamis (IPA dan SKI), Jumat (Bahasa Arab dan PJOK), dan Sabtu (IPS, SBdP dan Mulok), dengan persentase soal kelas IV (empat) sebanyak 25% (dua puluh lima persen), kelas V (lima) sebanyak 25% (dua puluh lima persen), dan kelas VI (enam) sebanyak 50% (lima puluh persen), tulisnya lagi. (A.Q/Arf)


Daerah LAINNYA