PPDB TP. 2022/2023

Kepala MTsN 6 Bulukumba Apresiasi Kinerja Panitia PPDB TP 2022/2023

Kepala MTsN 6 Bulukumba, Nurmiah memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada panitia PPDB

Dampang (Humas Bulukumba) - Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 6 Bulukumba, Nurmiah memberikan apresiasi kepada seluruh panitia PPDB atas keberhasilan mencapai target rekrutmen peserta didik baru TP. 2022/2023.

Calon peserta didik baru yang telah mendaftar ulang hari ini, Senin (04/6/2022) sebanyak 93 orang siswa dan Insyaa Allah masih ada kemungkinan bisa bertambah mengingat jumlah formulir yang keluar sebanyak 105 lembar. Jumlah siswa yang tamat SD di sekitar lingkungan madrasah sebanyak 67 orang dan 98 persen melanjutkan pendidikan di MTsN 6 Bulukumba.

Keberhasilan rekrutmen tidak lepas dari usaha panitia PPDB dalam menyosialisasikan madrasah dengan berbagai macam cara baik mendatangi langsung setiap SD yang ada di sekitar lingkungan madrasah tepatnya Desa Dampang Kecamatan Gantarang maupun melalui media sosial atau dalam bentuk pemasangan baliho dan spanduk di beberapa titik yang ada di Kecamatan Gantarang dan Kecamatan Kindang.

Oleh karena itu Kepala MTsN 6 Bulukumba, Nurmiah memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada panitia PPDB atas keberhasilan tersebut.

"Saya atas nama pimpinan merasa bangga dan mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia PPDB atas kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlasnya dalam pencapaian target tahun ini, satu kata untuk kalian luar biasa, hebat dan membanggakan". Ungkapnya.

Hal senada juga diungkapkaan Sekretaris Panitia PPDB, Satriani bahwa keberhasilan yang dicapai tidak lepas dari bantuan seluruh tenaga pendidik dan tenaga kependidikan serta arahan, petunjuk, support dan dukungan dari berbagai pihak terkait khususnya penentu kebijakan nomor satu di MTsN 6 Bulukumba.

"Keberhasilan yang kita capai adalah keberhasilan kita bersama karena ini adalah usaha kita bersama dan kami berharap semoga kita senantiasa diberikan kesehatan dalam mengemban amanah ini sesuai harapan kita bersama mencerdaskan anak bangsa yang berakhlakul karimah". Ungkap wanita berdarah Pinrang ini. (Nr/Ady)


Daerah LAINNYA