Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Usai menggelar lomba antar peserta didik yang berlangsung selama dua hari, Kepala RA Nurul Iman Panasa didampingi guru-gurunya mengapresiasi peserta didiknya dengan pemberian reward, hadiah berupa buku tulis dan ATK lainnya. Selasa, 24/5/2022.
"Pemberian reward ini sebagai bentuk apresiasi kami kepada para peserta didik." Ungkap Syamsidar selaku Kepala RA.
Ada pun jenis lomba yang digelar waktu itu adalah mewarnai gambar, baca doa, menyusun kata, dan lomba menancapkan bendera.
Kepala RA dan para guru mengucapkan selamat kepada pemenang lomba, dan berharap agar prestasinya terus ditingkatkan.
Pada lomba mewarnai juara 1 yaitu syazkia Syam, juara 2 Adiba Khanza, juara 3 Asyifa Bilqis.
Begitu pula dengan lomba Menyusun kata juara 1 jatuh pada Arsyi Ramadhani Irham, juara 2 Daffa Al Mubarak, juara 3 Syzkia Syam, juara 4 Asyifa Lisdar.
Sementara untuk lomba baca doa, juara 1 adalah Arsyi Ramadhani Irham, juara 2 Adiba Khanza, juara 3 Asyifa Bilqis, juara 4 Syaskiyyah Syam
Dan lomba tancap bendera juara 1 diraih oleh Bilqis Qurratul, juara 2 M.Arzil, juara 3 Adiba Khanza, dan juara 4 Syaskiyyah Syam.
"Pemberian reward ini tujuannya adalah untuk memotivasi peserta didik kami agar lebih bersemangat meraih prestasi yang lebih baik," tutupnya. (Incess/JSI)