Kesan OSIM MTs DDI Labukkang Kunjungi Expo Program Prioritas 

Pengurus OSIM MTs DDI Labukkang Kota Parepare Kunjungi Expo Program Prioritas

Pangkep, (Humas Parepare) - Sejumlah pengurus Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) MTs DDI Labukkang Kota Parepare mengunjungi Expo Program Prioritas dalam rangka Hari Amal Bakti ke-78 Kementerian Agama tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang berlangsung di Alun-Alun Citra Mas Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep).

Antusias dan minat yang tinggi dari siswa untuk mengunjungi Expo tersebut mendapatkan dukungan sepenuhnya dari Kepala MTs DDI Labukkang beserta Guru-Guru. Hal tersebut terlihat dari pendampingan yang dilakukan terhadap aktivitas siswa yang menjadi bagian dari pembelajaran di luar kelas.

Pembelajaran di luar kelas merupakan salah satu program dari OSIM MTs DDI Labukkang selama ini sehingga Expo HAB ke-78 kali inipun menjadi inspirasi untuk dijadikan media pembelajaran meski harus menempuh perjalanan hingga ke Kabupaten Pangkep pada Selasa, 9 Januari 2024.

Expo Program Prioritas kali ini memang sangatlah pantas dijadikan media pembelajaran bagi siswa karena hampir di semua stan menampilkan kegiatan-kegiatan dalam bentuk digitalisasi sekaligus menampilkan kecanggihan teknologi informasi yang dimiliki masing-masing kabupaten/kota.

Rasa syukur sekaligus kesan mendalam dirasakan para siswa bisa berkunjung di Expo HAB, salah satunya disampaikan oleh Ketua OSIM, Putri Aira Kyvara. "Alhamdulilaah terim kasih atas dukungan Bapak Kepala Madrasah dan Guru-Guru sehingga kami bisa berkunjung di Expo Program Prioritas. Kegiatan ini merupakan salah satu program OSIM di madrasah kami yakni mengadakan kunjungan (studi wisata) ke tempat-tempat sumber belajar. Insya Allah ilmu dan pengalaman yang kami peroleh, nantinya akan kami sampaikan kepada teman-teman yang belum sempat berkunjung di Expo ini,”ungkapnya.

Ungkapan senada disampaikan salah seorang siswa, Nurfitasari. “Alhamdulillah kami mengunjungi beberapa stan Expo, kami dapat melihat secara langsung komputer yang bisa menginput data kehadiran siswa di sekolah, ada juga layar yang menayangkan seluruh kegiatan instansi dan madrasah selama satu tahun, kami juga dapat melihat pemanfaatan sampah plastik seperti pembuatan gaun dari kantong plastik, beberapa pajangan lain seperti vas bunga yang terbuat dari pelepah pisang dan masih banyak lagi yang menarik lainnya,”ungkapnya dengan sangat antusias.

Kepala MTs DDI Labukkang, Sinar mengungkapkan syukur karena para siswa bisa menyaksikan Expo yang sarat dengan kecanggihan teknologi informasi yang ditampilkan di setiap stan Expo Program Prioritas. 

“Kunjungan OSIM ini terdiri dari pengurus inti dan perwakilan dari kelas VII, VIII dan IX, selain melaksanakan program OSIM, kami juga ingin agar para siswa memanfaatkan kesempatan mengunjungi Expo agar siswa dapat mengetahui kemajuan teknologi yang ada di Sulawesi Selatan,”tandasnya.(Rs/Wn)


Daerah LAINNYA