KKM MIN 2 Bone Canangkan Kegiatan Jeda Semester II

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Bone, (Humas Kemenag) – Sesuai perkiraan jeda tengah semester II dalam kalender pendidikan tahun pelajaran 2017/2018 dimulai pada tanggal, 5 – 10 Maret 2018.

Untuk mengisi waktu di jeda semester II, Kepala MIN 2 Bone Husaing, S.Pd canangkan program Pekan Olahraga dan Seni se Wilayah Kelompok Kerja Madrasah MIN 2 Bone. Hal ini disampaikan oleh Husaing disidang rapat koordinasi Kepala MI se KKM MIN 2 Bone di MI Nurul Ulum Bajoe. 22/02/2018

Pelaksanaan jeda semester sangat bermanfaat bagi peningkatan mutu pendidikan. Selain menjadi ajang silaturrahim juga menjadi kesiapan untuk mengikuti berbagai lomba ditingkat Kecamatan maupun tingkat Kabupaten. Ungkap Husaing.

Lanjut, Porseni tepatnya akan dilaksanakan selama empat hari setelah ujian semester II dan dipusatkan di MIN 2 Bone. Kegiatan dalam event ini ada dua yaitu kegiatan akademik dan kegiatan olahraga. Ujar Husaing.

Pada kegiatan akademik berisikan lomba IPA, Matematika, Pildacil, Adzan dan hafalan surah-surah pendek. Sedangkan kegiatan olahraga berisikan lomba Takrow, Tenis Meja dan Fut Zal. Demikian yang dicanangkan oleh Husaing yang juga sebagai Ketua KKG MI Tingkat Kabupaten Bone.

Selain ajang silaturrahim, kegiatan ini akan menampakkan bentuk kerja sama yang baik antara para tenaga pendidik se Wilayah KKM MIN 2 Bone. Harapannya, semoga memberikan Inspirasi kepada Wilayah KKM yang lain untuk melaksanakan kegiatan yang sama.

Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bone Drs. H. Kasmaruddin, M.Pd yang turut hadir dalam Rapat Koordinasi tersebut memberikan pujian dan mengakui kalau Wilayah KKM MIN 2 Bone memang aktif.

Ungkapnya, kegiatan yang dicanangkan oleh Kepala MIN 2 Bone sangat luar biasa dalam hal peningkatan SDM Guru dan Siswa. Bahkan H. Kasmaruddin mengharapkan agar event ini sampai ketingkat Kabupaten Bone biar kualitas Madrasah kita dilirik oleh masyarakat luas.

Untuk kelancaran pelaksanaan, Kepala MIN 2 Bone akan melaksakan technical meeting bersama paniti pelaksana dan para Kepala MI se Wilayah KKM MIN 2 Bone. Termasuk yang akan dibahas nantinya, Tema dan perumusan soal Mapel Matematika. (ah/arf)


Daerah LAINNYA