KUA KEC. TELLU SIATTINGE TURUT SERTA MENSUKSESKAN PEMBINAAN KAMPUNG PKK DI KEC. TELLU SIATTINGE

Tellu Siattinge (Humas Bone) – Penyuluh Agama Islam dan Staf KUA Kec. Tellu Siattinge turut hadir dan mendampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kab. Bone dalam rangka kunjungan dan pembinaan kampung PKK di dua Desa Kec. Tellu Siattinge  yaitu Desa Mattoanging dan Desa Ajjalireng yang dilaksanakan pada hari kamis, 20 Juni 2024.

Kegiatan ini menjadi bukti dukungan Kementerian Agama khususnya Kantor Urusan Agama Kec. Tellu Siattinge dalam mewujudkan Empat Progran Prioritas pemerintah yang juga menjadi tugas Penyuluh dan Penghulu berdasarkan Surat Edaran Menteri Agama Republik Indonesia Nomor;SE 02 Tahaun 2024. Yaitu pencegahan dan penurunan angka stunting, penanggulangan kemiskinan, pemberdayaan Ekonomi dan Pelestarian Lingkungan Hidup.

Hal ini sejalan sebagaimana diungkapkan oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bone Ny. Hj. Kurniati  Andi Islamuddin, S.H., MM dalam sambutannya, bahwa Kampung PKK dibentuk dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan Kesehatan keluarga. Dengan berbagai kegiatan bimbingan seperti kewirausahaan, Pendidikan, Majelis Taklim, Kesehatan Keluarga, kebun PKK,  sehingga stunting dapat dicegah  dan ekonomi Masyarakat dapat meningkat, serta Kelestarian Lingkungan hidup dapat diwujudkan.(Acing/Ahdi)


Daerah LAINNYA