KUA Tanete Riattang Dalam Bingkai Kecamatan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Watampone, (Humas Bone) - Sinergitas yang terjalin antara Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Tanete Riattang dengan Perangkat Kecamatan Tanete Riattang Kabupaten Bone bukan lagi ekspektasi. Pasalnya, dalam acara Pelantikan Dewan Pengurus KORPRI Unit se-Kabupaten Bone Periode 2021 s.d 2025 yang dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Tanete Riattang, Rabu (17/3/2021) resmi menunjuk Kepala KUA Kecamatan Tanete Riattang Abd. Wahid Arif, S.Ag., M.Pd.I sebagai Wakil Ketua KORPRI Kecamatan Tanete Riattang.


Camat muda Tanete Riattang Andi Kumala Dewi Salahuddin, S.STP, M.Si berharap kolaborasi yang manis antara dua lembaga ini menjadi salah satu wadah kerjasama lintas sektoral antara KUA Tanete Riattang dengan beberapa instansi naungan daerah Untuk sama-sama membangun dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Tanete Riattang.

“Melalui wadah kerjasama ini KUA Tanete Riattang siap menjadi bagian dari masyarakat, siap bersinergi baik itu dibidang keagamaan maupun dibidang kesejahteraan sosial.” Tutur orang nomor satu di KUA Tanete Riattang ini.

Hubungan kerjasama antara KUA dan Kecamatan Tanete Riattang sudah terjalin dengan kuat. Dimana Kepala KUA dan Camat Tanete Riattang memiliki kordinasi yang baik dalam upaya Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) dan Sumber Daya Alam (SDA) Tanete Riattang. (anty/ahdi)


Daerah LAINNYA