Humas Kemenag Bulukumba

Laboratorium IPA MTsN 5 Bulukumba Manfaatkan Tanaman Hias Untuk Kenyamanan Pengguna Laboratorium

A. Suryaningsih salah satu guru IPA sekaligus penanggung jawab  Laboratorium IPA mengajak para pengurus Laboratorium dan peserta didik untuk selalu menjaga kebersihan dan keindahan di dalam, maupun di luar laboratorium

Herlang, (Humas Bulukumba) - Laboratorium IPA dan peralatannya merupakan salah satu sarana dan prasarana penting untuk menunjang proses pembelajaran di Madrasah.

Olehnya itu, A. Suryaningsih salah satu guru IPA sekaligus penanggung jawab  Laboratorium IPA mengajak para pengurus Laboratorium dan peserta didik untuk selalu menjaga kebersihan dan keindahan di dalam, maupun di luar laboratorium. Jumat 20/5/22

Salah satu yang dilakukan Andi Inchie sapaan akrabnya adalah menanam tanaman hias di halaman laboratorium. Menurutnya, dengan adanya tanaman hias, Laboratorium tidak hanya sebagai tempat praktikum tetapi juga memperindah ruangan dan baik bagi kesehatan fisik dan mental.

Untuk itulah penanggung jawab laboratorium mengajak peserta didik dan pengurus lab lainnya untuk menanam dan merawat  tanaman hias.

"Kalau bisa siswa diberikan tugas membawa tanaman hias dari rumahnya untuk menambahkan tanaman yang sudah ada," ucapnya.

Tanaman Hias merupakan fasilitas yang bisa menunjang kegiatan para siswa di madrasah karena berkaitan dengan kenyamanan.

Kehadiran taman yang berisi tanaman hias cenderung sangat dibutuhkan oleh mereka yang beraktifitas di lingkungan madrasah karena ruang terbuka hijau bisa dibilang masih terbatas.

Sama halnya dengan taman kota yang mulai bermunculan di sejumlah titik di kota besar, taman sekolah juga bisa jadi pemasok oksigen jika ditanami dengan aneka pepohonan, sehingga membuat suasana di sekitarnya jadi lebih nyaman dan menyenangkan. (Idr/Inchie)


Daerah LAINNYA