Bulukumba, (Humas Bulukumba) – Pelaksanaan Pentas PAI tingkat provinsi disambut antusias oleh peserta dan pembina Pentas PAI Kab. Bulukumba. Hal ini terlihat dari semangat yang terlihat pada pelepasan kontingen pentas PAI di aula Kantor Kementerian Agama kab. Bulukumba pada Jum’at (11/08/2017).
Kepala seksi Pendidikan Agama Islam (PAIS) Kemenag Bulukumba Abul hakim, S. Ag, M. Pd melaporkan sejumlah 34 orang peserta dan official akan mengikuti lomba pentas PAI pada sabtu 13 hingga 14 Agustus di Makassar. Pada pentas PAI tahun lalu, Kab. Bulukumba meraih Runner up.
Kakan Kemenag Kab. Bulukumba DR. H. Muh. Rasbi, SE, MM yang melepas kontingen Pentas PAI menjelaskan Proses panjang dalam pembinaan keagamaan yang diapersiasi pemerintah melalui tunjangan profesi guru harus berdampak pada peningkatan kompetensi peserta didik yang terlihat salah satunya dari prestasi yang diraih.
Kakan Kemenag mengucapkan terima kasih atas partisipasi aktif pembina dalam mengembangkan pendidikan agama. Menurutnya, Pentas PAI menjadi tolok ukur dalam pembinaan keagamaan yang selama ini dilaksanakan di sekolah.
“Selain ajang prestasi, pentas PAI merupakan salah satu jalan mengevaluasi proses pembinaan bagi peserta didik kita” Terang Kakan Kemenag.
Kakan Kemenag berharap raihan kontingen pentas PAI tahun lalu dapat ditingkatkan menjadi yang terbaik dalam pentas PAI tingkat provinsi. (sfl/arf)