Humas Kemenag Sinjai

Lima Peserta Didik MA Al-Ikhwan Pasir Putih Lolos Seleksi SNBP

Pasir Putih, Sinjai Borong (Humas Sinjai) — Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNBP) 2024 telah resmi diumumkan Selasa, 26 Maret 2024 pukul 15.00 WIB. Hasil pengumuman tersebut bisa dicek pada laman resmi https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.

Dari hasil seleksi yang telah diumumkan lima peserta didik MA Al-Ikhwan Pasir Putih berhasil lolos SNBP tersebut. Berikut nama-nama peserta didik tersebut.
1. Astri Devika Citra/MIPA : Agroteknologi Universita Hasanuddin (UNHAS)
2. M. Aidil Fitrah/MIPA : Peternakan Universita Hasanuddin (UNHAS)
3. A. Marcela Marcel/IPS : Manajemen Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UINAM)
4. Nina Clara Ulan Dari/IPS : Administrasi Kesehatan Universitas Negeri Makassar (UNM)
5. Jumiati/IPS : Ilmu Peternakan Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UINAM)

Adapun pesan  Andi Masfawati Kepala MA Al-Ikhwan Pasir Putih meminta kelima peserta tersebut untuk kembali kesekolah sehingga proses pendaftaran ulang bisa dibantu oleh pihak Madrasah, Kamis, (28/3/2024)

Lebih lanjut lagi,  Masfawati berpesan kepada peserta didik yang belum lulus seleksi agar tidak berkecil hati dan bersabar.

“Alhamdulillah lima peserta didik kami berhasil lolos SNBP yang dilakukan secara nasional. Saya sebagai pendidik turut senang atas pencapaian tersebut. Kepada anak-anakku yang belum lulus untuk bersabar dan belajar lebih giat lagi. InsyaAllah masih banyak rejeki yang menunggu kalian pada seleksi berikutnya.” Imbuhnya


Daerah LAINNYA