Listrik Padam Gladi Bersih UNBK MTsN 3 Enrekang Jadi Terhambat

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Enrekang, (Humas_MTs.N 3 Enrekang) -- Pelaksanaan Gladi Bersih untuk Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat MTs/SMP digelar selama 2 hari yaitu Senin/Selasa, 19/20 Maret 2018 di Aula MTsN 3 Enrekang yang sebelumnya sudah disetting untuk kegiatan UNBK.

Pelaksanaan Gladi Bersih UNBK MTsN 3 Enrekang hari senin terganggu jaringan listrik. Saat ujian berlangsung, beberapa kali listrik padam, hingga pelaksanaan gladi terganggu. Untuk hari senin sesi ke-2 siswa menghadapi ujian Matematika. Awalnya, siswa sudah bisa mengerjakan soal sebagian. Namun, dikarenakan listrik mendadak mati otomatis komputer pun mati. Hanya komputer server yang masih bertahan itu pun hanya bertahan selama 25 menit.

Tak sampai di situ, pada saat sesi ke-3 pun listrik padam lagi saat siswa sedang mengerjakan ujian. “Padahal sebelumnya Kita telah menyurat ke PLN. Jadi Kita berharap kasus listrik padam seperti ini tidak terulang lagi. Apalagi nanti saat pelaksanaan UNBK utama,” ucap Hasnawati, S.Pd (Proktor). Simulasi hari pertama mata pelajaranan yang diujikan yaitu Matematika. Simulasi hari kedua mata pelajaran yang di ujikan yaitu Bahasa Inggris.

"Peserta yang terdaftar mengikuti Simulasi UNBK adalah sebanyak 149 siswa yang dibagi menjadi 2 ruangan. Tiap ruangan dibagi menjadi 3 sesi yang tiap sesi berjumlah sekitar 25 siswa. Adapun sesi waktu pertama Pukul 08.00, sesi kedua pukul 10.00 dan sesi ketiga pukul 13.00 WITA", jelas Hasnawati, S.Pd selaku proktor UNBK MTs.N 3 Enrekang. (Vaa/bob/MF)


Daerah LAINNYA