Lolos Tiga Besar KSM, Santri Al Haris Melaju ke Tingkat Provinsi

Annisa Alfi Fadilah didampingi Riskawati, M.Pd setelah dinyatakan lolos tiga besar KSM tingkat Kota Makassar

Rappocini (Humas Alharis Makassar) - Pelaksanaan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kota Makassar, sebelumnya telah dilaksanakan pada bulan Agustus 2022. Pondok Pesantren Al Haris mengirimkan 12 orang  perwakilan untuk mengikuti ajang bergengsi tersebut. Tiga diantaranya berhasil masuk dalam 6 besar yakni Annisa Alfi Fadilah (MA) meraih juara II pada mata pelajaran Biologi, Nurilham (MA) meraih juara harapan III pada mata pelajaran Geografi, Muhammad Hasyim (MTs) meraih juara harapan II pada mata pelajaran IPA. 

Kali ini santri Ponpes Al Haris berhasil masuk dalam 3 besar pada mata pelajaran Biologi yang digelar hari ini (10/9) Nisa, sapaan gadis berusia 16 tahun tersebut, kembali mengikuti KSM yang dilaksanakan di MAN 2 Model Makassar. 

Didampingi Penanggungjawab lomba Al Haris, Riskawati, M.Pd, Nisa cukup percaya diri dapat menghadapi kompetisi hari ini dengan lancar.

"Mohon doanya semoga saya dapat melaksanakan kompetisi hari ini dengan lancar," Tutur Santriwati kelas 12 tersebut. 

Ditempat yang sama, Riskawati mengungkapkan harapannya pada kompetisi hari ini, 
"Saya berharap dengan adanya lomba KSM ini peserta mampu menambah skill pengetahuan dan pondok pesantren Al Haris mampu mewakili kota Makassar ke jenjang kanca Nasional."

Tentunya harapan untuk memenangkan kompetisi tersebut masih ada. Sampai berita ini diturunkan, pelaksanaan KSM tingkat provinsi Mata Pelajaran Biologi Sesi 1 masih sementara berlangsung. 

Nuzulina Wardita


Daerah LAINNYA