Lomba Amaliah Ramadhan DDI Mangempang

Penyerahan hadiah pemenang Amaliah Ramadhan DDI Mangempang/foto : Abdurrahman

Maros (Humas Maros)-Selama dua hari berlangsung kegiatan Lomba Amaliah Ramadhan. Dan hari ini, Jum’at (22/4/2022), siswa MI dan MTs DDI Mangempang, kembali berkumpul dalam acara puncak kegiatan, yaitu penyerahan piagam penghargaan sekaligus hadiah. Acara ini dirangkaikan dengan acara buka puasa bersama. Disamping itu, hadir pula guru DDI Mangempang untuk membersamai para siswa.

Acara sendiri dimulai dengan shalat Ashar berjamaah, lalu berlanjut dengan tadarrus bersama dan pemberian materi keagamaan di Musala DDI Mangempang.

Tepat pukul 17.00 Wita, siswa beralih tempat ke dalam ruang kelas. Di ruang ini, dipandu Kamad MI DDI Mangempang, Aminuddin Syamsuddin, acara berlanjut dengan pengumuman juara perlombaan. Diantara lomba yang diumumkan pemenangnya adalah lomba azan, lomba hafalan do’a harian juz amma, mewarnai, lomba sambung ayat, praktik sholat, lomba ceramah agama, dan lainnya.Semua siswa sangat antusias dan semangat mengikuti kegiatan.

Jelang buka puasa, Mustari dari pihak Yayasan DDI Mangempang, memimpin dzikir hingga buka puasa bersama. “Acara hari ini sungguh sangat berkesan dan menggembirakan” ungkap Mardiana, salah seorang guru DDI Mangempang. (Abdurrahman/Ulya)


Daerah LAINNYA