Arungkeke. (Humas Jeneponto) Tak tanggung-tanggung, sebanyak 27 siswa dari 40 peserta MTs Al-Falah Arungkeke yang ikut lomba berhasil menyabet juara dalam ajang lomba Olimpiade Sains Seluruh Indonesia (OSSI) tingkat Nasional yang diselenggarakan secara Online oleh Puskanas (Pusat Kompetisi Sains Nasional).
Ajang Olimpiade Sains Seluruh Indonesia (OSSI) tingkat Nasional diselenggarakan secara Online oleh Puskanas (Pusat Kompetisi Sains Nasional) pada pada hari Minggu, tanggal 26 Februari 2023 mulai pukul 08.00 sampai pukul 16.00 WIB. Ada 6 Mata pelajaran yang dilombakan pada ajang OSSI yang dilaksanakan sekali setahun tersebut yaitu IPA, IPS, Matematika, Bahasa Inggris, PKN dan Bahasa Indonesia. “Luar biasa minat siswa-siswi MTs Al-Falah Arungkeke dalam berkompetisi sampai 40 siswa yang daftar, bahkan ada juga yang mengambil 2 sampai 3 mata lomba karena waktu tesnya tidak bertepatan”, ujar Herman, pembimbing sekaligus guru IPA yang memfasilitasi siswa mulai dari proses pendaftaran sampai pelaksanaan tes seleksinya dan pengumumannya.
Jiwa kompetisi di MTs Al-Falah sudah membudaya, seperti telah diberitakan tahun-tahun sebelumnya bahwa mulai tenaga pendidiknya sukses menorehkan prestasi tingkat nasional yaitu dari Kepala Madrasah, guru, laboran dan pustakawannya, kini siswa-siswi MTs. Al-Falah Arungkeke mulai menunjukkan eksistensinya dalam prestasi akademik.
Pengumuman lomba dilaksanakan hari Selasa, 28 februari 2023. Luar biasa, 26 Siswa madrasah Tsanawiyah Al-Falah Arungkeke meraih berbagai medali, bahkan ada yang meraih 3 medali di 3 bidang yang diminatinya. Adapun rincian raihan siswa-siswi yaitu di bidang mata pelajaran PPKN meraih 3 Emas, 2 Perak dan 1 perunggu, 5 orang peraih perak di bidang Matematika, 4 perunggu di bidang Bahasa Inggris, 5 Perunggu di bidang Bahasa Indonesia, 13 Perak di bidang IPA dan 17 Perak di bidang IPS. Sunggug sangat menggembirakan..
"Alhamdulillah, amazing… excellent. Luar biasa para siswa terus mengharumkan nama almamater kita MTs Al-Falah Arungkeke, ini menjadi bukti bahwa jargon madrasah hebat, berprestasi, mapan mandiri sudah membumi di madrasah kita, ujar Kasmawati, Kepala MTs Al-Falah Arungkeke jebolan juara 2 Kepala Madrasah Berprestasi tingkat Nasional tahun 2019 lalu, saat menyerahkan piagam penghargaan dari PUSKANAS tersebut usai upacara bendera, Senin, 6 Maret 2023. Piagam tersebut dikirim secara online ke akun siswa masing-masing pemenang.
"Untuk para siswa dan pembimbing, selamat dan sukses, semoga semakin semangat mempersembahkan prestasi untuk MTs Al-Falah Arungkeke tercinta. Untuk siswa yang lain semoga semakin termotivasi untuk mengikuti jejak para juara ini. Dan Ini Daftarnya :
1.Muh. Reski Aditya (Emas,dan Perak) PPKN,IPA. 2 Muhammad Abi (Emas ) PPKN,3.Muhammad Akbar (Emas,Perak)PPKN,IPA,4.Aswar (Perak) PPKN, Matematika,5.Nur Asisah (Perak,Perunggu) PPKN/Bahasa Inggris.,6. Dani Ramadhan (Perak) Mata Pelajaran PPKN, 7. Muhammad Razak (Perak,Perunggu) MP :Matematika,IPA,B. Indonesia,8. Safina Lestari Indah (Perak) MP Matematika, 9.Tira Hasnaeni ( Perak,Perunggu) MPMatematika,IPA,IPS,B.Indonesia, 10.Kasih Maura (Perunggu,Perak) MP Bahasa Inggris,IPA,IPS, 11.Sasmita Ali (Perunggu,Perak), MP Bahasa Indonesia,IPA,IPS, 12.Rian Putra ( Perunggu) MP Bahasa Indonesia).13. Nur Alif (Perunggu) MP Bahasa Indonesia, 14.Salsa (Perak) MP Bahasa Indonesia,IPS, 15. Inriani (Perunggu) MP. Bahasa Indonesia, 16. Nur Fajri Wahyuni (Perak) MP IPA,IPS, 17. Devi (Perak) Mata pelajaran IPA,IPS, 18.Isma (Perak) IPA,IPS, 19. Ameliah Ramadhan (Perak) Mata pelajaran IPA,IPS, 20. Popy Ameliah (Perak) Mata Pelajaran IPA, 21. Layyinul Nisa Windi ( Perak ) Mata pelajaran IPA,IPS, 22. Siti Nurhalisa (Perak) Mata pelajaran IPA,IPS, 23. Natira (Perak) MP : IPA,IPS, 24. Risna (Perak) : IPS 25.Saskia Khumaira (Perak) ; IPS, 26. Jumrahwati (Perak) : IPS, 27. Sarah Ramadhan ( Perak : IPS.)
Dari ke 27 pemenang ,menambah raihan prestasi lembaga MTs Al Falah Arungkeke. (Kasma/Rzl/HF)