MA Darul-Qalam

MA Darul-Qalam Bulukumba Utus Enam Peserdik Ikuti Lomba KSM 2022

Sebanyak Enam peserta didik MA Darul-Qalam Bulukumba mengikuti KSM Tingkat Kabupaten, bertempat di MAN 2 Bulukumba.

Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Sebanyak Enam peserta didik MA Darul-Qalam Bulukumba mengikuti KSM Tingkat Kabupaten, bertempat di MAN 2 Bulukumba. Sabtu, 13/08/2022.

Sebelumnya mereka telah mengikuti Seleksi KSM Tingkat Madrasah, dan mereka telah lulus seleksi dan berhak mewakili Madrasahnya. Semoga mereka dapat memberikan prestasi di tingkat Kabupaten bahkan Nasional.

Kepala Madrasah Aliyah Darul-Qalam Bulukumba, Abdullah berharap peserta didiknya mampu maksimal dalam menjawab soal- soal dari setiap mapel yang diujikan. Seperti diketahui, ada 6 Mata pelajaran yang dilombakan, Yaitu Matematika, Fisiks, Kimia, Biologi, Geografi, dan Ekonomi.

“Tentu besar harapan kami, para siswa mampu mengharumkan Madrasah. Kami juga mengapresiasi panitia KSM Madrasahnya yang telah bekerja maksimal sehingga dapat mencapai tingkat Kabupaten,” tuturnya.

Peserta didik yang ikut dalam KSM kali ini juga aktif mengikuti bimbingan dari masing-masing guru mapel. Harfidah selaku Wakamad kurikulum telah mengatur jadwal agar maksimal dalam kegiatan ini.Beliau juga tentunya setia mendampingi setiap kegiatan termasuk di arena Lomba.

Kompetisi Sains Madrasah diselenggarakan mulai dari tahun 2012 hingga tahun 2017 dilakukan secara konvensional dan pelaksanaan Kompetisi Sains Madrasah berbasis teknologi dimulai sejak tahun 2018 sampai dengan sekarang. (Enl/JSI)


Daerah LAINNYA