Maksimalkan Persiapan Asesmen Madrasah, MTs Alhuda Mannaungi Gelar Rapat Pembentukan Panitia

Kepala madrasah memberikan arahan di ruangan rapat

Mannaungi, (Humas Bulukumba) – Rapat pembentukan Panitia Asesmen Madrasah (AM) MTs Alhuda Mannaungi berjalan dengan tertib. Kegiatan ini dilaksanakan pada, Sabtu, (18/23) yang bertempat di aula madrasah.

Kegiatan tersebut, dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah dan diikuti oleh seluruh tenaga pendidik dan kependidikan MTs Alhuda Mannaungi serta di ikuti oleh ketua komite madrasah.

Melalui arahannya, Kepala Madrasah  Hj. Murni, S.Ag. M.Pd. mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memaksimalkan persiapan hingga pelaksanaan AM untuk kelas IX tahun 2022/2023.

“Insya Allah, kegiatan ini dilaksanakan demi memaksimalkan persiapan  hingga pelaksanaan Asesmen  Madrasah tahun 2023” terangnya.

Kamad juga menyampaikan, bahwa berhasil tidaknya kegiatan asesmen tergantung dari bagaimana program kerja dari panitia terpilih, sebab hasil pekerjaan yang baik itu adalah yang terstruktur dan transparan.

“salah satu tolak ukur dari keberhasilan suatu program adalah adanya program kerja yang direalisasikan secara terstruktur dan transaparan” tambah Hj. Murni.

Lebih lanjut, kepala madrasah menyampaikan, bahwa pelaksanaan AM tahun 2023 ini dilaksanakan seperti tahun sebelumnya, yakni pelaksanaan ujian berbasis komputer atau  android. Sebab manurut kami hal ini lebih fleksibel.

“Insya Allah, tahun ini pelaksanaan ujian kita tekhnisnya tetap basis komputer atau  android” jelasnya.

disamping itu, ketua komite, sangat mengapresiasi Kepala Madrasah, sebab menurutnya, memilih tekhnis ujian komputer atau pun android itu sudah sangat tepat. mengingat, tuntutan zaman yang serba tekhnologi meberikan 1 bukti, bahwa madrasah kita sudah sangat maju.

"Luar biasa, kami sangat apresiasi terhadapat pelaksanaan ujian berbasis tekhnologi. ini adalah tanda bahwa madrasah kita sudah sangat maju" terang H. Saparuddin 

Berdasarkan pantauan humas, terlihat pelaksanaan pembentukan panitia AM ini berjalan dengan lancar, di ketahui yang terpilih sebagai ketua, adalah H. Usman,S.Ag., kemudian sekretaris adalah Ilham, S.Pd., sementara anggota Nur Afni Oktafia, S.Pd. dan Syamsidar, S.Pd.I. (KSM/ILH/AFS)


Daerah LAINNYA