MAN 1 Kota Parepare Gelar Upacara HUT Ke-75 RI Secara Virtual

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Parepare, (Humas Parepare) - Hingga Agustus 2020 ini, sekolah dan madrasah belum melaksanakan pembelajaran tatap muka, namun siswa Madrasah Tsanawih dan Aliyah Negeri se Kota Parepare tetap mengikuti upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan ke-75 Republik Indonesia (RI), Senin tanggal 17 Agustus 2020 dengan sungguh-sungguh.

Dengan mengenakan seragam madrasah lengkap, posisi siap sempurna sambil mengangkat tangan memberi penghormatan saat Sang Merah Putih dikibarkan sambil menyanyikan lagu Indonesia Raya, para siswa larut dalam semangat nasionalisme yang tinggi walaupun itu dilaksanakan di rumah masing-masing sambil menatap laptop dan handponenya.

Begitulah situasi saat siswa mengikuti Upacara HUT ke-75 RI secara virtual yang dilaksanakan oleh seluruh Madrasah Negeri di Kota Parepare tahun ini. Upacara kali ini mungkin akan menjadi sejarah tersendiri bagi siswa di berbagai daerah karena upacara dilaksanakan secara virtual.


Hal tersebut terlaksana sesuai arahan Kakan Kemenag Kota Parepare, H. Abdul Gaffar saat Kepala MAN 1 Kota Parepare, Syaiful Mahsan memohon izin untuk melaksanakan upacara secara virtual karena masih dalam suasana Pandemi covid-19. “Kami selaku kepala kantor memberikan izin dengan catatan, membatasi jumlah petugas yang hadir dan mematuhi dengan ketat semua protokol kesehatan terutama menggunakan APD berupa masker, faceshield dan sarung tangan serta menjaga jarak”, ujar Kakan Kemenag. 

Sementara itu, Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kota Parepare, Muhammad Idris Usman terus memantau kesiapan madrasah dalam melaksanakan Upacara Virtual. “Kami tetap mengharapkan semua madrasah yang melaksanakan Upacara Virtual agar tetap menyediakan alat pengukur suhu tubuh (Termo Gun) untuk mendeteksi suhu tubuh secara dini siapapun yang hadir pada kegiatan tersebut serta memastikan ketersediaan alat cuci tangan di pintu masuk madrasah,” kata Muh Idris Usman.

Saat pelaksanaan upacara berlangsung jumlah guru dan siswa yang hadir di madrasah hanya perakilan saja. Untuk MAN 1 Kota Parepare misalnya jumlah yang hadir hanya 38 orang saja yaitu 10 orang siswa sebagai perwakilan organisasi siswa, 17 orang siswa yang bertindak sebagai pelaksana upacara dan 11 orang guru/staf. Kepala MAN 1 Parepare selaku Pembina Upacara sedangkan 4 Wakil Kepala Madrasah, Kepala Tata Usaha dan Kepala Laboratorium/Perpustakaan menjadi peserta upacara.

Kepala MAN 1 Parepare, Syaiful Mahsan selaku Pembina Upacara membacakan Pidato Seragam Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan serta memberikan motivasi kepada peserta baik yang hadir di madrasah maupun yang ada di rumah mengawali pidatonya dengan mengajak bersama-sama melantunkan salawat kepada Nabi Muhammad SAW dan menutupnya dengan pekikan Merdeka sebanyak tiga kali.    


Di akhir upacara yang biasanya dilakukan salam-salaman, namun kali ini tidak terlihat. Kegiatan Foto bersama tetap ada namum tetap menjaga jarak. Semua bentuk pembatasan yang dilakukan demi untuk mencegah penularan virus covid-19 yang sedang mewabah namun tidak membatasi semangat para siswa untuk tetap mengapresiasikan rasa cinta kepada bangsa dan negara di HUT ke-75 Kemerdekaan RI Tahun 2020 ini.(SM)


Daerah LAINNYA