MAN 2 Bone Gelar Asesmen Madrasah Tahun 2023

Photo: Istimewa (doc. Ayyub Hamzah)

Watampone, (Humas Bone)- Asesmen Madrasah (AM) bagi siswa kelas XII MAN 2 Bone hari ini mulai digelar. Kepala MAN 2 Bone, H. Muslimin pimpin apel pagi bersama seluruh guru di lapangan MAN 2 Bone, Senin, (13/3/23). Peserta AM yang berjumlah 221 siswa melaksanakan ujian dengan moda online.

Amilah Maspufah, Ketua Panitia AM MAN 2 Bone menjelaskan, "soal ujian ada 50 butir dengan durasi pengerjaan selama 120 menit. Aplikasi yang digunakan sangat safety untuk ujian karena siswa tidak bisa melakukan screenshoot dan juga berpindah tabulasi atau membuka aplikasi lain. Tombol selesai akan aktif di lembar ujian online siswa setelah 20 menit saat siswa mulai mengerjakan ujian", terangnya.

H. Muslimin dalam apel pagi mengingatkan siswa yang akan ujian agar berlaku jujur dan disiplin mengikuti AM. "Kita ingin output dari AM ini menjadi sumber data ketercapaian proses belajar mengajar di MAN 2 Bone. Olehnya anak-anakku saya harap agar bersungguh-sungguh dalam belajar, disiplin dan bersikap jujur dalam menyelesaikan ujian", himbaunya.

AM di MAN 2 Bone akan berlangsung selama 8 hari, 13 s.d 21 Maret 2023. Sebagian mapel diujiankan dengan model CBT dan sebagian lainnya dilakukan dengan ujian praktek, seperti pada mapel seni budaya, prakarya dan kewirausahaan serta penjaskes.

(Daud/Ayyub/Ahdi)


Daerah LAINNYA