MAN Pinrang Buka Pendaftaran PPDBM Jalur Offline

MAN Pinrang Buka Pendaftaran PPDBM Jalur Offline

Paleteang, (Humas Pinrang) - Madrasah Aliyah Negeri Pinrang membuka pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru Madrasah (PPDBM) melalui jalur offline atau mendaftar secara langsung di kantor MAN Pinrang jalan Bulu Pakoro Kelurahan Temmassarangnge Kabupaten Pinrang. Pendaftaran secara offline ini akan berlangsung pada 28 Juni - 14 Juli 2024. Senin (01/07/2024)

Kebijakan membuka pendaftaran melalui jalur offline merupakan salah satu kebijakan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan terhadap calon peserta didik yang belum dan tidak mampu menjangkau pendaftaran melalui jalur online.

Ketua panitia PPDBM MAN Pinrang Andi Fatimah Kadir saat dikonfirmasi membenarkan proses pendaftaran PPDBM MAN Pinrang secara offline.

"Betul sekali, kami dari panitia membuka jalur offline berdasarkan petunjuk dan kebijakan dari Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan. Hal ini dilakukan agar calon peserta didik yang belum dapat menjangkau secara online bisa langsung mendaftar di kantor MAN Pinrang." Ucapnya

Wakamad Bidang Kesiswaan ini mengungkapkan bahwa panitia pelaksana dan keluarga besar MAN Pinrang melakukan sosialisasi melalui sosial media seperti intagram, facebook, grup whatsapp dan lain-lain agar informasi cepat sampai kepada calon peserta didik.

"Alhamdulillah setelah jalur offline dibuka. Kami dan keluarga besar MAN Pinrang gencar melakukan sosialisasi melalu sosial media seperti instagram, facebook, grup whatsapp dan aplikasi lainnya agar informasi pendaftaran cepat sampai kepada calon peserta didik MAN Pinrang." Tambahnya

Sementara itu, Kepala MAN Pinrang Ansyar turut mengapresiasi kinerja dari panitia pelaksana yang senantiasa berjuang untuk memaksimalkan kegiatan PPDBM.

"Selaku kepala madrasah, kami mengapresiasi kinerja dari panitia pelaksana dan segenap pihak yang berjuang menyampaikan informasi tentang PPDBM apalagi selama ini sebagian besar peserta didik MAN Pinrang berasal dari daerah pegunungan yang akses internetnya kurang memadai sehingga akses informasi kurang maksimal. Sehingga kami berharap calon peserta didik kita dapat mengetahui informasi PPDBM jalur offline ini." Ungkapnya

Pada pelaksanaan pendaftaran PPDBM MAN Pinrang dilakukan dalam tiga jalur yakni pendaftaran melalui jalur prestasi, jalur reguler dan offline. (Musakkir/Lentera)


Daerah LAINNYA