MAS Darul Istiqamah Bulukumba Lakukan Penamatan Siswi Kelas XII

MAS Darul Istiqamah Bulukumba Lakukan Penamatan Siswi Kelas XII

Ponci, (Humas Bulukumba) - Kegiatan penamatan, pihak madrasah selalu memberikan kesan berbeda untuk para alumni dengan memilih nuansa kegiatan secara meriah yang disukseskan di Aula MAS Darul Istiqamah Bulukumba. Minggu, 09/07/2023

Ditahun ini berbeda lagi dari sebelumnya, jika tahun sebelumnya dilakukan secara outdoor, tahun ini Penamatan dilakukan di dalam ruangan dengan dekorasi yang meriah. Pakaian yang anggunpun telah disiapkan Madrasah untuk siswi kelas XII dalam penamatan siswi.

Kegiatan penamatan dimulai dengan lantunan hafalan  ayat suci Al-Qur'an dari salah satu siswi kelas XII sebagai inspirasi pembelajaran Al-Qur'an yang telah dipelajari selama ini. Kemudian dibuka dengan sambutan oleh pimpinan pondok pesantren Darul Istiqamah Bulukumba, Ustad Dr. Muzakkir M. Arif, LC., MA dan Ustad M. Icbal Coing M.Pd.

Ustad Muzakkir M. Arif, menyampaikan pelaksanaan kegiatan ini berjalan sukses dan penuh dengan kekeluargaan, semoga yang kita lakukan ini bernilai ibadah disisi Allah SWT, beban dipundakta semua nak!, pendidikan tidak ada kata berhenti. 

"Saya berharap agar para alumni meminta doa, dukungan dari orang tua/wali agar bisa melanjutkan pendidikannya ke jenjang berikutnya, kami meyakini bahwa setiap yang terjadi pasti ada hikmahnya. Makanya kami melakukan sesuatu dengan banyak mengambil hikmah dari setiap yang  pernah terjadi untuk melakukan proses perubahan dalam mengembangkan madrasah dan anak-anakku sekalian, sesungguhnya alumni atau siswi MAS Darul Istiqamah Bulukumba yang terbaik adalah yang dapat bermanfaat bagi masyarakat disekelilinngya. Maka dari itu tetaplah berbuat yang terbaik dan menjadi manusia yang bermanfaat.” Tuturnya.

Kemudian ditambahkan oleh Ustad M. Coing menyampaikan bahwa masyarakat dan orang tua  memiliki animo yang kuat untuk menyekolahkan anak-anak mereka di madrasah. Kenapa demikian karena madrasah adalah ruhnya pendidikan karena selain dididik dengan pendidikan umum juga dididik dengan pendidikan agama sehingga menjadi pembeda, masa depan dengan generasi kreatif dan berakhlakul Karimah, semangat belajar dan bertanggung jawab menjadi berguna bagi agama dan negara. 

Tampak suasana kebahagiaan menyelimuti penamatan siswa MAS Darul Istiqamah Bulukumba. Pihak madrasah bersama siswi didampingi orang tua/wali sekaligus melakukan kegiatan seremonial. Kegiatan tersebut, dilakukan penyerahan piagam penghargaan oleh Dra. Hj. Marliani, M.Pd selaku pengawas bina dari Kementrian Agama kabupaten Bulukumba kepada Enam alumni terbaik. Dilanjutkan dengan silaturahmi simpul tali kasih antara siswa dengan guru dan siswa dengan orang tua/wali.

Akhir kegiatan penamatan, Ustad Ali Agus selaku Kepala Madrasah Aliyah Darul Istiqamah Bulukumba menutup acara penamatan dengan menyampaikan sepata kata 26 orang ikut ujian, terdiri dari 12 laki-laki 14 perempuan dan semua dinyatakan lulus, saya ucapkan selamat kepada orang tua dan juga kepada para siswi yang telah lulus, sukses atas pencapaian nya saat ini. Semoga kedepannya bisa meningkatkan prestasi yang telah diraih saat ini. (Hnt/ARd)


Daerah LAINNYA