Masjid Adam Malik Jadi Tujuan Safari Duhur Kakan Kemenag

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Empagae (Inmas Sidrap) – Program Safari Duhur Berjamaah untuk seluru Kantor Urusan Agama Kecamatan sebagai salah satu kegiatan dalam bulan Ramadhan, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang turut dalan safarai tersebut.

Hari ini, Rabu, 8 Mei 2019 hari ketiga dibulan ramadhan, bersama Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Watang Sidenreng beserta Penyuluh Agama Islam dan staf Kepala Kantor turut hadir sholat duhur berjamaah di Masjid H. Adam Malik Kanyuara, apresiasipun kembali disampaikan kepada seluruh personil KUA Kec. Watang Sidenreng karena telah menindak lanjuti salah satu program keummatan yang dicanangkan Kepala Kantor.

Menurut beliau kegiatan yang dilakukan KUA sudah menunjukkan bahwa KUA Kedepan di tuntut untuk mendekatkan diri kepada Masyarakat, utamanya Penyuluh Agama serta dapat menepis anggapan di masyarakat bahwa KUA hanya mengurus peristiwa Nikah saja, namun sekarang KUA dituntut sebagai Pusat Kegiatan Keagamaan dan Tempat Konsultasi masalah Keagamaan dan Keluarga Sakinah. (andina/wrd)


Daerah LAINNYA