News MTsN

Matsama MTsN Kota Palopo

Palopo, (Humas Kemenag) - Dalam rangka penyambutan siswa / siswi baru, MTsN Kota Palopo melaksanakan kegiatan masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA). Kegiatan tersebut merupakan kegiatan pengenalan lingkungan Madrasah kepada peserta didik baru, melalui kegiatan ini, para peserta didik baru diperkenalkan mengenai budaya, ciri khas, aktifitas, fasilitas dan sistem-sistem yang berlaku di lingkungan Madrasah. Kegiatan MATSAMA MTsN Kota Palopo dilaksanakan dengan harapan siswa mampu melewati masa adaptasi di Madrasah dengan baik, mampu bersosialisasi dengan mudah, serta nantinya akan menjalani proses belajar tanpa hambatan yang berarti.  


MATSAMA dilaksanakan mulai tanggal 17 Juli 2023 dan berakhir pada 22 Juli 2023. Kegiatan  diikuti oleh 330 peserta didik baru yang nantinya akan di suguhkan dengan berbagai materi-materi penting yang telah disusun oleh panitia berdasarkan pedoman MATSAMA 2023/2024. Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) Bidang Kesiswaan, Hasri Haeruddin membuka kegiatan tersebut saat upacara diikuti oleh seluruh peserta didik dan guru MTsN Kota Palopo. Acara pembukaan ini ditandai dengan penyematan id card pada peserta didik baru oleh Wakamad bidang kesiswaan.

Kegiatan kemudian beralih ke Aula untuk pemberian materi-materi yang telah disiapkan, materi pertama pada kegiatan ini adalah mengenai tata tertib, nilai dan norma yang berlaku di madrasah. Kemudian dilanjutkan dengan materi sistem pembelajaran dan cara menyiapkan diri agar dapat belajar secara efektif. Materi ketiga adalah  tata karma, berakhlak dalam bergaul dan bermedia social. Selanjutnya peserta didik diberikan materi pengenalan kurikulum madrasah diikuti materi pengenalan bentuk-bentuk kekerasan fisik dan psikis, sehingga para peserta didik dapat menghindari perilaku bullying. Materi dilanjutkan dengan pengenalan kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler  serta materi mengenai peranan perpustakaan MTsN Kota Palopo. 

Kegiatan Ini diakhiri dengan Malam Bina Taqwa (MABIT) pada 21 Juli malam dan berakhir Sabtu, 22 Juli 2023. Seluruh peserta didik baru didampingi oleh kakak pendamping dari OSIM MTsN Palopo beserta masing-masing wali kelas peserta didik menjalani kegiatan yang meningkatkan kebersamaan dan ketaqwaan dengan sholat, pengajian dan tadarrusan bersama. MATSAMA kemudian dilanjutkan dengan upacara penutupan di pagi hari yang diikuti oleh seluruh peserta, panitia, Pembina, serta ditutup langsung oleh Kepala Madrasah MTsN Kota Palopo, Muh. Nurdin AN, upacara penutupan berlangsung meriah dengan pengumuman peserta terbaik selama kegiatan MATSAMA tahun 2023. ( NRDN/RDP)

 


Daerah LAINNYA