Kegiatan Pramuka 2022

Membanggakan, Pangkalan MIN 1 Bulukumba Raih Juara Umum III

Pangkalan MIN 1 Bulukumba meraih predikat juara umum III MSC Competition

Bacari (Humas Bulukumba) – Kegiatan perkemahan pramuka MSC Competition Part 1 Tingkat Penggalang SD/MI se-Kecamatan Gantaranag Kabupaten Bulukumba resmi ditutup pada Kamis lalu (16/06/2022).

Acara penutupan perkemahan pramuka ini digelar pada pukul 14.00 Wita waktu setempat yang berlangsung dihalaman MTs Bacari dan diikuti oleh seluruh anggota pramuka dari setiap pangkalan serta anggota pramuka Matsba Scout MTs Bacari dan para Panitia dari komunitas Purna Crew Matsba Scout.

Turut hadir dalam kegiatan penutupan perkemahan ini, seluruh Kamabigus dari 5 pangkalan SD/MI se-Kecamatan Gantarang dan para Kakak Pembina pramuka dan Bina Damping dari setiap pangkalan.

Pada kesempatan tersebut, Kepala MTs Bacari, Muhammad Asri didaulat sebagai pembina upacara sekaligus menutup kegiatan perkemahan pramuka tersebut secara resmi. Dalam arahannya, Kamad MTs Bacari menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh komunitas Purna Crew Matsba Scout atas suksesnya kegiatan perkemahan tersebut.

“Satu kata yang layak kami sampaikan selaku kepala madrasah, yakni ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam kegiatan perkemahan ini, terkhusus kepada para Purna Crew Matsba Scout yang menginisiasi jalannya kegiatan ini”. Ujarnya

Disampaikan pula, bahwa kegiatan perkemahan ini akan kembali digelar tahun depan, semoga kegiatan ini dapat terlaksana, tentunya kami akan mengundang seluruh pangkalan SD/MI se-Kecamatan Gantarang dan Pangkalan MTs khususnya diwilayah III.

Sesaat setelah penutupan perkemahan digelar, selanjutnya Panitia dari Purna Crew Matsba Scout mengumumkan hasil lomba-lomba, seluruh peserta dari setiap pangkalan bersorak dan bergembira menanti hasil pengumuman tersebut.

Alhasil Pangkalan MIN 1 Bulukumba mampu menyabet beberapa juara, diantaranya Juara I Lomba Games, Juara III LKBB Putra, Juara III Pionering, dan Meraih penghargaan sebagai Pangkalan Terfavorit Versi Matsba Scout dan dinobatkan sebagai Juara Umum III dengan total perolehan 5 Piala dan 1 Piagam Penghargaan. (Ady)


Daerah LAINNYA