Borongganjeng, (Humas Bulukumba) - Madrasah Aliyah PP. Nurul Falah Borongganjeng Bulukumba konsisten dengan program literasinya. Beragam kegiatan yang dilakukan beurusur literasi. Dan tren tersebut kini dibuktikan lagi dengan salah satu peserta didiknya yang berhasil menerbitkan buku.
Andi Karmila, siswa kelas 12 IPA MA PP. Nurul Falah, berhasil menulis buku perdananya, dan diterbitkan secara nasional. Kini buku tersebut telah tersedia di berbagai market place secara online.
Buku yang berjudul "Alterasi Rasa" berhasil dia rampungkan selama 40 hari dalam program tantangan 40 Hari Mereka Buku MA PP. Nurul Falah. Menjadi yang tercepat merampungkan naskahnya, Mila mengaku bersyukur dengan lahirnya bukunya ini.
“Saya bersyukur karena akhirnya berhasil menulis buku. Ini keinginan saya dari dulu, termasuk juga keinginan ibu saya. Buku ini benar-benar spesial bagi saya,” ungkapnya saat ditemui di sela-sela syuting film pendek, Rabu (8/6/2022).
Mila juga berharap agar karyanya tersebut bisa memudahkannya kelak saat melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Dia ingin, fashionnya sebagai penulis bisa berlanjut terus saat kuliah nanti.
“Ini adalah langkah awal. Selanjutnya, saya masih ingin menulis. Buku kedua, ketiga, dan seterusnya. Semoga karya saya ini membawa kebaikan untuk banyak orang,” harapnya.
Hingga kini, siswa MA PP. Nurul Falah telah banyak yang menerbitkan buku. Selanjutnya, setelah Andi Karmila, akan menyusul buku-buku lainnya yang terbuat melalui program 40 Hari Menulis Buku. (YH/JSI)