Menatap Tahun Ajaran Baru, MTs. PP Babul Khaer Adakan Workshop Media Pembelajaran

Foto bersama setelah kegiatan Workshop Media Pembelajaran

Kalumeme (Humas Bulukumba) – Pendidikan adalah sesuatu yang bersifat kumulatif. Ia terus mengalami perkembangan seiring perubahan zaman. Karena itu, sebagai tokoh sentral dalam pendidikan, guru dituntut untuk terus meng-upgrade diri dan meningkatkan kompetensinya.

Pendidikan yang berkualitas adalah hasil dari proses pembelajaran yang berkualitas. Pembelajaran yang berkualitas tidak terlepas dari kemampuan guru untuk men-transfer pengetahuan dan nilai kepada siswa. Untuk mewujudkan hal tersebut, dibutuhkan media pembelajaran agar muatan yang akan ditransfer bisa dilakukan dengan mudah.

Kamis (16/06/22), setelah dhuhur, bertempat di perpustakaan MTs. PP Babul Khaer, para guru mengikuti Workshop Peningkatan Kompetensi Guru dalam Pembuatan Media Pembelajaran. Kegiatan ini bertujuan agar guru memperoleh bekal yang memadai untuk membuat media pembelajaran sesuai dengan perkembangan zaman.

Saat membuka kegiatan ini, Kepala MTs. PP Babul Khaer Kalueme, Ust. Subehan, S.Pd.I.,M.Pd dalam sambutannya menjelaskan bahwa, “Kegiatan ini merupakan program jangka menengah sekaligus jangka panjang yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas guru sebagai seorang pengajar sekaligus pendidik,” jelasnya.

Kegiatan ini menghadirkan Dosen STAI Al-Gazali Bulukumba, Dr. Andi Muhammad Asbar, S.Pd.I.,M.Pd.I sebagai pemateri.

Saat membuka materinya, Andi Muhammad Asbar memberikan pujian kepada MTs. PP Babul Khaer karena selangkah lebih maju dari madrasah yang lain. Alasannya karena selain berkonsentrasi pada pengembangan sarana dan prasarana, juga berkonsentrasi pada program pengembangan kompetensi guru.

Menjelang ditutup, Ust. Subehan menyampaikan kepada peserta workshop bahwa Rencana Tindak Lanjut (RTL) dari kegiatan tersebut adalah setiap guru mampu membuat media pembelajaran sebelum memasuki tahun ajaran baru. (MY)


Daerah LAINNYA