Watampone, (Humas Bone)- Kecil-Kecil Jadi Dai (K2JD) dan lomba Baca Kisah Islami merupakan program special Ramadhan 1443 H yang diselenggarakan Radio Suara Bone Beradat (SBB) 97,7 Fm yang terletak di Jalan Ahmad Yani Kecamatan Tanete Riattang Barat Kabupaten Bone. Dari 65 peserta, tujuh siswa MTsN 1 Bone mengikuti K2JD dan dua siswa mengikuti lomba baca Kisah Islam.
Kegiatan yang berlangsung selama bulan Ramadhan 1443 H telah menghantarkan Nursyaqilah Ramadhani pelajar kelas 8 B sebagai Juara I lomba Kisah Islami, Mufidah Iskandar pelajar Kelas 8 C berhasil meraih Juara IV lomba Kisah Islami. Sementara itu Ni'ma Reski Aulia pelajar kelas 8 A1 meraih Juara I lomba ceramah.
Saat dikonfirmasi, Nursyaqilah Ramadhani mengungkapkan,” Final berlangsung 23 April 2022, Alhamdulillah diberikan kesempatan menjadi juara, tentunya dengan latihan dan doa ,usaha tidak pernah mengkhianati hasil semoga event ini bisa berlanjut setiap tahun dan semakin baik kedepannya,”harapnya.
Sementara itu Mufidah menyampaikan," Ada kebanggan tersendiri bisa mendapatkan juara, ini semua berkat dukungan orang tua dan doa yang di jabah oleh Allah SWT, semoga prestasi ini dapat pertahankan,” pungkasnya. (Pujiati/ahdi).