Menjadi Petugas Upacara Bendera, Kelas VI MIN 4 Bone Laksanakan Latihan

Potret Latihan Pelaksana Upacara Bendera Murid MIN 4 Bone

Sailong, (Humas Bone) – Sebelum melaksanakan upacara bendera setiap Senin, para pelaksana yang bertugas dengan giat melakukan latihan dan persiapan terlebih dahulu, Murid  Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 4 Bone yang bertugas yaitu dari Kelas VI yang dipandu oleh Yusran dan Guru-guru Madrasah, Sabtu (27/8/2022).

Tenaga pendidik MIN 4 Bone, Ilham, Aeni dan Lili  melatih dan mendampingi siswa dalam sesi latihan tersebut. Mulai proses pengibaran bendera, latihan vokal bagi pembaca Undang-undang Dasar 1945, dan pembaca doa serta kelompok penyanyi.

Upacara bendera dilaksanakan untuk penanaman sikap disiplin, kerjasama, rasa percaya diri, dan tanggung jawab para siswa di sekolah.

Yusran selaku koordinator Madrasah pada saat memantau latihan pelaksana upacara mengungkapkan Latihan Upacara merupakan hal yang terpenting kepada peserta didik guna memberikan pengetahuan kepada mereka tata cara yang baik dan benar dalam melaksanakan upacara bendera.

Kepala MIN 4 Bone Andi Irwan memberikan dukungan untuk para siswa Kelas VI yang sedang berlatih menjadi pelaksana upacara di hari Senin. “Terima kasih buat para Guru Pembina yang telah berdedikasi melatih para peserta didik. Persiapan yang baik juga menghasilkan tata laksana upacara yang baik pula.” Ungkapnya (Ilham/Ahdi)


Daerah LAINNYA