MTs As'adiyah Dapoko Laksanakan Gladi ANBK

MTs As'adiyah Dapoko Laksanakan Gladi ANBK

Dapoko (Humas Bantaeng) Gladi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) merupakan suatu kegiatan yg di anggap sangat penting. Hal ini dikarenakan selain untuk melihat kemantapan sarana dalam pelaksanaan ANBK, kegiatan gladi ANBK juga memberikan motivasi belajar bagi siswa dan menghilangkan kekakuan siswa terhadap sarana komputer pada saat menjelang ANBK nanti 

Pelaksanaan Gladi ANBK MTs As'adiyah Dapoko di laksanakan sejak kemarin rabu (14/9/2022) hingga hari ini Kamis (15/9/2022) bertempat di Lab komputer MTs As'Adiyah Dapoko, Desa Ulugalung Kec.Eremerasa, dengan jumlah siswa 45 orang.

Pada kegiatan gladi ANBK MTs As'adiyah Dapoko di koordinir oleh ketua panitia Ustad Sulaiman, yang bertindak sebagi proktor yakni Ustad Syahrul, bertindak sebagai Tekhnisi ustad Hanafi, dan pengawas ruangan yakni Ustadzah Rifka.

Ustad Syahrul selaku proktor mengatakan bahwa “Alhamdulillah siswa sangat siap mengikuti gladi bersih kali ini, saya melihat sebagian besar siswa sudah mampu mengoperasikan komputer dengan baik”, ujarnya.

Sementara itu di tempat yang sama Ustadzah Rohani selaku kepala madrasah tsanawiyah As'adiyah Dapoko berharap semoga dengan kegiatan ini siswa tidak kaku dan canggung dalam mengoperasikan komputer, dan semoga pada pelaksanaan ANBK nanti bisa berjalan maksimal seperti yg kita harapkan bersama, ujarnya.(Rosida)


Daerah LAINNYA