MTs Guppi Possi Tanah, Kreasi Video Pandek dalam Kegiatan Mujahada Akbar 2022

Terlihat editor sedang mengeditori video Mujahada Akbar

Kajang, (Humas Bulukumba) - Usai kegiatan Mujahada Akbar, zikir dan doa bersama untuk keselamatan Jamaah Haji. MTs Guppi Possi Tanah, kreasikan video pendek sebagai dokumentasi kegiatan tersebut.  

Terlihat tenaga pendidik bersama editor, mengeditori video Mujahada Akbar, hasil dari kolaborasi antara Gp Ansor Bulukumba dengan MTs Guppi Possi Tanah pada Senin (20/06/22).

Jusiman, ketua panitia pelaksana kegiatan memberi keterangan. Video Pendek tersebut, akan diselesaikan sesegera mungkin dan diluncurkan pada kanal youtube MTs Guppi Possi Tanah.

"Sesegera mungkin, video pendek kegiatan Mujahada Akbar tersebut akan kami selesaikan. Video pendeknya, bisa dinikmati pada kanal youtube MTs Guppi Possi Tanah" 

Lebih lanjut, ia berharap, semoga video pendek tersebut, bisa menjadi kenang-kenangan, dan sekaligus menjadi penyemangat untuk kegiatan selanjutnya. 

"Saya berharap, video pendek kegiatan tersebut, bisa menjadi kenang-kenangan. terlebih bisa menjadi penyemangat untuk kegiatan selanjutnya"  tutup Jusiman. 

Wahidin, Kepala Madrasah Guppi Possi Tanah, sangat mengapresiasi inisiatif dari panitia. Dia mengatakan, video pendek tersebut bisa memperpanjang nafas dari acara Mujahada Akbar, zikir dan doa bersama untuk keselamatan Jamaah Haji, tersebut. 

"Saya sangat mengapresiasi inisiatif dari panitia. Video pendek tersebut, tentunya bisa memperpanjang nafas dari acara Mujahada Akbar, zikir dan doa bersama untuk keselamatan Jamaah Haji, yang telah kita laksanakn bersama" terang Wahidin. (Jsd)


Daerah LAINNYA