MTsN 1 Bone Gelar Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka

Watampone, (Humas Bone) - Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Bone menyelenggarakan Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka yang diikuti oleh para tenaga pendidik dan tenaga kependidikan. Acara ini berlangsung di Aula MTsN 1 Bone dan resmi dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bone, H. Abdul Rafik, Senin (2/9/2024).

Pembukaan workshop juga dihadiri oleh Ketua Pokjawas Madrasah, Andi Nurbudian, yang bertindak sebagai narasumber. Turut hadir Kepala MTsN 1 Bone, H. Ambo Asse, yang dalam laporannya menyampaikan berbagai informasi penting terkait madrasah yang dipimpinnya.

H. Ambo Asse mengungkapkan bahwa MTsN 1 Bone memiliki 40 ruang kelas dengan total siswa sebanyak 1.371 orang. Ia juga memaparkan jumlah tenaga pendidik dan kependidikan yang terdiri dari 83 orang, termasuk 39 Guru PPPK, 8 Guru Honorer, dan 5 pegawai honorer.

Selain itu, H. Ambo Asse juga menyoroti program unggulan madrasah, seperti kelas digital, kelas bahasa, kelas cerdas istimewa, dan kelas tahfidz. Tak ketinggalan, ia juga menyampaikan berbagai prestasi yang telah diraih oleh siswa, termasuk dalam kegiatan pramuka.

Dalam sambutan dan arahannya, H. Abdul Rafik menekankan pentingnya profesionalisme guru dalam menghadapi dinamika pendidikan. Ia menyampaikan bahwa guru profesional harus memiliki kompetensi, kekuatan, dan kehebatan untuk bisa bereaksi positif dalam situasi apapun. "Kalau sudah bereaksi, akan ada relasi. Kalau ada relasi maka ada koneksi, dan jika ada koneksi, maka bisa diberikan rekomendasi," ungkapnya dengan analogi yang menggugah.

Lebih lanjut, H. Abdul Rafik menegaskan bahwa kasta tertinggi seorang guru tidak diukur dari status sebagai ASN, sertifikasi, atau jabatan sebagai guru penggerak. “Kasta tertinggi seorang guru adalah ketika dia selalu dirindukan oleh siswa di kelas. Guru yang memiliki kompetensi, inspiratif, dan mampu memberikan inspirasi kepada siswanya,” tegasnya.

Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidikan di MTsN 1 Bone, dengan para guru yang semakin kompeten dan inspiratif dalam menjalankan tugasnya. (ahdi)


Daerah LAINNYA