MTsN 1 Bulukumba disambangi KPP Pratama Bulukumba, Ada Apa?

Kepala MTsN 1 Bulukumba, Muhammad Asdar dalam arahannya didampingi Kasi Pengawasan KPP Pratama Bulukumba, Sutrisno, Selasa (24/01/2023).

Bulukumba, (Humas Bulukumba) – Bertempat di teras madrasah depan ruang pertemuan terbuka Kepala MTsN 1 Bulukumba, Muhammad Asdar menyambut kunjungan Kepala Seksi Pengawasan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bulukumba, Sutrisno bersama empat petugas pajak  lainnya. 

KPP Pratama Bulukumba melakukan kunjungan ke MTsN 1 Bulukumba dalam rangka melakukan sosialisasi dan asistensi pelaporan SPT tahunan 2022 bagi seluruh stakeholder MTsN 1 Bulukumba pada hari Selasa (24/01/2023).

Kasi Pengawasan KPP Pratama Bulukumba, Sutrisno dalam arahannya mengatakan, “Setiap wajib pajak harus menunaikan kewajiban perpajakannya, baik membayar pajak maupun melaporkan SPT Tahunan”, ucapnya.

“Jika terdapat kendala dalam proses pelayanan dan aplikasinya di lapangan, wajib pajak dapat meminta konsultasi kepada petugas”, tambahnya.

Dalam kegiatan kunjungan dari kantor pajak seluruh stakeholder MTsN 1 Bulukumba menyambut dengan baik dan terlihat  antusias melakukan pelaporan SPT tahunannya.

Tidak hanya stakeholder MTsN 1 Bulukumba, beberapa guru dari sekolah dasar   yang berada dekat dari madrasah serta sejumlah pegawai dari kantor desa Bontomacinna juga berdatangan untuk melakukan pelaporan SPT tahunannya.

Salah seorang guru SD sekitaran madrasah yang juga berkesempatan melakukan pelaporan SPT tahunannya mengatakan bahwa ini kesempatan yang baik karena pihak kantor Pajak yang langsung turun ke madrasah.

"Saya sangat bersyukur punya kesempatan lakukan laporan SPT tahunan tak perlu jauh-jauh ke kantor pajak, kesempatan kali ini saya manfaatkan selagi ada kunjungan pegawai kantor pajak di MTsN 1 Bulukumba " tuturnya.

Sementara itu kepala MTsN 1 Bulukumba, Muhammad Asdar menyampaikan terima kasih kepada KPP Pratama Bulukumba atas kemudahan yang diberikan kepada warga MTsN 1 Bulukumba, baik PNS, ASN P3K, seluruh guru dan tenaga kependidikan  terkait pelaporan SPT untuk tahun 2022. (ER)


Daerah LAINNYA