Tolo ( Inmas Jeneponto) -- Dalam ajang perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI Ke 74 tahun 2019 yang digelar pada setiap Kecamatan se Kab. Jeneponto sebagaimana di Kec. Kelara turut menggelar kegiatan dengan berbagai lomba guna menyemarakkan HUT tersebut selama 4 hari dari tanggal 14 s.d. 17 Agustus 2019 di lapangan Suharto.
Segala perlombaan telah selesai dan diakhiri dengan pengumuman dan penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba pada setiap kegiatan, baik secara perorangan maupun secara kelompok.
MTs.N 2 Jeneponto yang mengambil bagian dalam mengisi kemerdekaan dengan mengikutsertakan para siswa dan siswi mengikuti /berpartisipasi tahun 2019 antara lain cabang Akademik, Seni, Olah raga dan kegiatan Kepramukaan .
Dari cabang Lomba yang digelar dan dilombakan oleh Panitia Lomba dalam rangka Dirgahayu RI Ke 74tingkat Kec.Kelara kembali MTs.N Kelara menampakkan eksistensinya sebagai peraih peroleh Medali terbanyak dan dinobatkan sebagai juara Umum .
Medali Emas sebanyak 17 dan 6 perak serta perunggu 2. dari perolahan Medali berkat kerja keras dari semua pihak baik siswa , guru pembina , Kepala Madrasah dan tak terlepas arahan dan bimbingan Kepala Kantor Kementerian Agama beserta pejabatnya dalam memberi motivasi pembinaan terhadap Madrasah. antara lain juara 1 lomba Tilawah PA PI , Puisi PA PI, Nyanyi Solo Lari PA Tennis meja d ungkap H. Rahman
Sebagai Kepala Madrasah yang kurang lebih 2 tahun menjabat sangat bersyukur atas perolehan juara Umum yang diraih karena saingan dari sekolah umum sangatlah berat . untuk kedepan Espektasi Madrasah tentunya dengan harapan nahwa Madrasah sudah menjadi pilihan utama bagi orang tua untuk menyekolahkan anaknya di Madrasah.
Sambung H. Rahman Kepala Madrasah Negeri 2 Jeneponto bahwa Madrasah hebat dan bermartabat bukan hanya tagline semata tapi mengandung filosofi yang sangat mendalam sehingga menjadi tuntutan sebagai tenaga pendidik dan kependidikan menjadi teladan bagi yang lainnya ,yang diawali dari diri sendiridengan mengedepankan budaya saling yang dikenal dengan bahasa istilah ( Sipakainga, Sipakatau dan sipakalabbiri) dan tetap berharap adanya sinegritas dan invasi-inovasi dalam membangun Madrasah menuju SDM Unggul dan berkemajuan .
Sambil Mengakhiri perbincangan lewat chating, meraih juara umum cukup membanggakan bagi Madrasah khususnya dan Kementerian Agama Umumnya bahwa Madrasah di event apapun tidak terbelakang ucap H. Rahman. (Fhr/MF).