Sosialisasi Aplikasi Pusaka

MTsN 6 Bulukumba Menggelar Sosialisasi Penggunaan Aplikasi Pusaka

MTsN 6 Bulukumba Menggelar sosialisasi penggunaan Aplikasi Pusaka Kemenag tentang Absen Online kepada seluruh ASN

Dampang (Humas Bulukumba) - MTsN 6 Bulukumba Menggelar sosialisasi penggunaan Aplikasi Pusaka Kemenag tentang Absen Online kepada seluruh ASN pada Kamis, (19/01/23) di Aula Madrasah.

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah dan didampingi Kaur TU serta dihadiri oleh seluruh tenaga pendidik dan tenaga kependidikan yang berstatus ASN.

Dalam arahannya Kepala Madrasah, Nurmiah menyampaikan bahwa penggunaan aplikasi ini bertujuan agar seluruh ASN dapat membiasakan diri memberikan layanan berbasis digital.

Lebih lanjut, Nurmiah mengimbau agar seluruh ASN MTsN 6 Bulukumba segera mengunduh serta mengaktifkan layanan yang tersedia.

"Sudah saatnya seluruh Aparatur Negara wajib menggunakan aplikasi pusaka dan harus bisa beradaptasi dengan model kerja perilaku baru yang berbeda dengan sebelumnya". tegasnya

Sementara itu Kaur TU, Uqripa menambahkan bahwa Aplikasi Pusaka merupakan aplikasi yang menghadirkan berbagai fitur layanan online Kementerian Agama untuk masyarakat. Misalnya pendaftaran haji, pendaftaran nikah, sertifikasi halal, Pendidikan, keagamaan dan lain lain.

Tak hanya itu, Uqripa juga mengungkapkan Aplikasi Pusaka juga memuat laporan kinerja harian (LKH) dan laporan kinerja bulanan ASN secara online. (Nr/Ady)


Daerah LAINNYA