MTsN Pinrang Ikuti Technical Meeting Lomba Sastra II di MAN Pinrang

MTsN Pinrang Ikuti Technical Meeting Lomba Sastra II di MAN Pinrang

Paleteang, (Humas Pinrang) - MTs Negeri Pinrang menghadiri technical meeting untuk lomba sastra yang akan digelar di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Pinrang pada akhir bulan ini, Sabtu (19/10/2024)

Bertempat di salah satu kelas yang ada di MAN Pinrang . Acara ini dihadiri oleh seluruh peserta lomba, panitia, serta para pendamping tim dari berbagai institusi madrasah/sekolah.

Dalam technical meeting, salah seorang MTsN, Haswida menjelaskan bahwa acara ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang jelas kepada seluruh peserta tentang peraturan, sistem penilaian, dan teknis pelaksanaan lomba.

"Lomba Sastra ini bukan hanya tentang pengetahuan seputar bahasa dan sastra tetapi juga tentang keberanian dalam mengambil keputusan dan kerja sama tim," ujar Haswida

Selama technical meeting, para peserta diberikan kesempatan untuk mengajukan pertanyaan terkait peraturan dan teknis lomba. Panitia juga mengadakan simulasi singkat tentang jalannya lomba, yang membantu peserta untuk memahami alur kompetisi.

Lomba sastra ini akan diselenggarakan pada Sabtu (26/10/2024) dan akan diikuti oleh beberapa tim yang terdiri dari perwakilan tingkat SMP/MTs se-kabupaten Pinrang. Setiap tim akan berkompetisi dalam lomba sastra ini.

Acara technical meeting ditutup dengan pembagian nomor undian untuk menentukan urutan tampil setiap tim dalam babak penyisihan. Peserta tampak antusias dan siap bersaing dalam lomba sastra yang penuh tantangan ini.

Dengan persiapan matang  dan semangat tinggi dari para peserta, diharapkan lomba Sastra ini akan berlangsung dengan sukses dan menghasilkan juara-juara yang tidak hanya cerdas, tetapi juga berani dan tangguh dalam menghadapi tantangan di dunia kesusastraan.

Berkaitan kegiatan tersebut, Haswida guru perwakilan MTsN Pinrang menyatakan harapannya agar lomba ini dapat menjadi ajang edukasi bagi tim peserta lomba MTs N Pinrang. "Ini adalah kesempatan untuk menunjukkan siapa yang berani mengambil tantangan dan mengedepankan pemahaman  yang lebih baik," kata Haswida. (Ilham/Literasi)


Daerah LAINNYA