Kegiatan KUA Bontomarannu

Mustakim Bahas Korelasi Imam dan Khusyuknya Shalat Tarwih

Mustakim dan para pengurus mesjid saat pertemuan

Bontomarannu (Humas Gowa). Ramadhan, sisa menghitung hari akan berjumpa pada bulan yang mulia, bulan pengampunan. Sebagai individu wajib untuk mempersiapkan diri baik dari segi ilmu maupun finansial, agar Ramadhan tahun ini penuh makna dalam kehidupan. Sehingga menjadikan kita sebagai hamba yang bertaqwa.

Hal ini disampaikan Mustakim, salah satu Penyuluh Agama Islam Kecamatan Bontomarannu. Ia menyadari hal itu sehingga mulai mengajak pengurus Masjid Nurul Haq yang terletak di Desa Pakatto untuk mempersiapkan segala sesuatu yang berkaitan dengan kegiatan di bulan Ramadhan, Kamis (15/2/2024).

"Tena nikasiaki bulan tallu rumallangmi. Eroki ni susun baji panitia. Termasuk remaja siagang podeng ibu - ibu MT lapatallayya pabuka punna karoeng.
(Tidak terasa bulan Maret sudah Ramadhan. Kita harus bersegera menyusun panitia. Termasuk melibatkan remaja dan Ibu - ibu MT yang akan mempersiapkan iftar pada sore hari)," ulas Mustakim kepada pengurus Masjid Nurul Haq.

Salah satu panitia kemudian menimpali. "Iye ajji tena nikasiyaki. Anjo imanga podeng erotongi nipersiapkan siagadang pacaramayya. (betul sekali pak Haji tidak 
terasa. Kita juga harus mempersipkan Imam Rawatib termasuk yang akan ceramah tarwih)," imbuh salah satu pengurus Masjid.

Mustakim juga memaparkan terkait menyewa imam untuk shalat berjamaah terutama tarwih agar jamaah bersemangat untuk datang ke Masjid. Perlu juga untuk mempersiapkan para donatur dalam pelaksanaan kegiatan ini.

"Alhamdulillah banyak yang berlomba untuk jadi donatur. Disinimi perananta' sebagai penyuluh untuk memotivasi masyarakat," tutupnya.(iar/OH)


Daerah LAINNYA