PAIN PNS Sibulue Tunaikan Amanah Setorkan Zakat Profesi dan Sedekah Subuh

Watampone,(Humas Bone) -Kegiatan rutin penyaluran zakat dan sedekah kembali dilakukan oleh Penyuluh Agama Islam Non PNS (PAIN PNS) Kecamatan Sibulue, Mariani, Selasa (20/02/2024). Kali ini, Mariani mengunjungi Kantor Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Bone, yang diterima dengan hangat oleh staf di sana.

Kedatangan Mariani tersebut adalah untuk menunaikan amanah yang diberikan oleh Ketua BKMT Cabang Sibulue, Husnaeni. Ia bertugas untuk menyetorkan zakat profesi dan sedekah subuh yang telah terkumpul selama bulan Januari. Selain itu, ia juga menyerahkan sedekah subuh yang berasal dari Ketua BKMT Permata Desa Pattiro Bajo, Darmawati, beserta imam Desa Pattiro Bajo, Syahar.

Tindakan mulia dari ketiga tokoh tersebut menjadi inspirasi bagi masyarakat sekitar, mengingat posisi mereka yang berpengaruh di desa masing-masing. Mariani berharap bahwa kebaikan yang mereka lakukan dapat menggerakkan hati banyak orang untuk turut berkontribusi dalam menolong sesama.

Penyuluh berlokasi Kel. Maroanging dan Desa Pattiro Bajo tersebut merasa bersyukur karena pada hari itu, Pimpinan Baznas, Zainal Abidin, turut menerima dan mendoakan para muzakki yang telah menunaikan kewajiban zakat dan sedekah mereka. Semoga zakat yang disalurkan tersebut dapat menjadi pembersih harta bagi para muzakki dan mendatangkan berkah bagi mereka serta penerima manfaatnya. (Mariani/Ahdi)


Daerah LAINNYA